Barcelona hanya bermain imbang tanpa gol saat menjamu Girona pada laga jornada 28 La Liga Spanyol di Camp Nou, Selasa (11/4/2023) dini hari WIB. Hasil itu membuat Barcelona gagal memaksimalkan peluang untuk menjauhi kejaran Real Madrid di klasemen.
Blaugrana, julukan Barcelona terlihat tak begitu ngotot memenangkan La Liga musim ini. Sebab pada laga di Camp Nou tersebut justru Girona bermain cukup berani dengan membuat sejumlah peluang lewat Valentin Castellanos dan Viktor Tsygankov.
Asuhan Michel terlihat tampil dengan baik dengan sentuhan bola yang elegan. Mereka memainkan bola dari belakang seperti halnya beberapa tim lain di La Liga. Hasilnya, lima peluang dalam delapan menit pertama, memperlihatkan permainan Girona tampak menjanjikan.
Bahkan Barcelona justru tak punya banyak peluang berarti di babak pertama. Mereka hanya memiliki tembakan jarak dekat Raphinha dan percobaan dari Ronald Araujo saat sepak pojok.
Pada babak kedua, Girona tetap tidak menurunkan intensitas serangan. Mereka memiliki peluang saat Oriol Romeu membuat Castellanos berhadapan dengan Ter Stegen, tapi sayang tembakannya masih melebar.
Di skuad Barcelona sendiri melakukan perubahan pada babak kedua. Franck Kessie bermain menggantikan Sergi Roberto.
Namun upaya Barcelona, termasuk gelombang serangan pada akhir pertandingan tak juga membuahkan gol. Akhirnya kedua tim harus puas bermain imbang tanpa gol dalam pertandingan ini.
Hasil tersebut membuat Blaugrana gagal memaksimalkan peluang mereka untuk bisa unggul 15 poin dari Real Madrid, yang pada jornada 28 kalah 2-3 dari Villarreal di Santiago Bernabeu.
Tambahan satu poin di Camp Nou membuat Barcelona unggul 12 poin atas rivalnya itu di klasemen La Liga Spanyol. Barcelona masih kukuh di puncak dengan 72 poin dari 28 laga.