in

Mengapa Keringat Berbau Bawang?

Penjelasan mengapa keringat berbau bawang.

Pernahkah Anda mencium bau keringat yang mirip dengan bau bawang? Lalu, apa yang sebenarnya terjadi sehingga bau seperti ini bisa muncul dari keringat seseorang?

Untuk menjawab pertanyaan ini, perlu diketahui bahwa ada dua jenis kelenjar keringat di kulit.

Pertama, ada kelenjar apokrin. Kelenjar keringat ini hanya ada di bagian tubuh tertentu, misalnya seperti di ketiak dan selangkangan. Tugas kelenjar ini adalah menghasilkan cairan berminyak sebagai respon dari pengalaman emosional seperti rasa sakit, gairah, atau kecemasan.

Sedangkan, kelenjar keringat yang kedua bernama ekrin. Kelenjar ini lebih banyak tersebar di seluruh bagian tubuh dan bertanggung jawab memproduksi keringat, terutama saat Anda berolahraga. Tugas kelenjar ini adalah mendinginkan tubuh dengan cara membuat penguapan di kulit.

Sebenarnya, keringat yang dihasilkan oleh kelenjar ekrin, 99 persen kandungannya adalah air. Keringat yang dihasilkan ini juga tidak berbau sama sekali, terutama saat keringat baru keluar dari pori-pori.

Nah, yang justru membuat keringat jadi bau adalah bakteri di kulit yang memakan sedikit nutrisi dalam keringat bersama dengan serpihan kulit.

Kemudian bakteri ini akan melalukan metabolisme dan salah satu produk hasil dari metabolisme bakteri ini adalah sekelompok bahan kimia yang mengandung belerang yang bernama tioalkohol.  Adanya senyawa tioalkohol inilah yang memicu bau bawang yang menyengat. Terlebih lagi, hidung kita mampu mendeteksi bau tioalkohol bahkan dalam konsentrasi yang sangat kecil.