in

Terungkap Tanggapan Rossi Saat Anak Didiknya Juara MotoGP

Valentino Rossi. Foto: Getty Images
Valentino Rossi. Foto: Getty Images

Akhir pekan lalu, salah satu anak didik Valentino Rossi, Marco Bezzecchi berhasil menorehkan prestasi membanggakan di MotoGP. Marco Bezzecchi berhasil memenangkan MotoGP Argentina 2023.

Pembalap jebolan akademi The Doctor tersebut berhasil menjuarai MotoGP Argentina 2023 sekaligus membuat tim Mooney VR46 Racing bangga.

Pencapaian Bezzecchi turut membuat legenda hidup MotoGP, Valentino Rossi ikut berkomentar. Hal itu tak lepas dari peran Rossi sebagai mentor dari Bezzecchi sekaligus pemilik tim balap Mooney VR46 Racing.

Reaksi Valentino Rossi atas keberhasilan Bezzecchi diungkap oleh mantan ahli telemetrinya, Matteo Flamigni. Pria yang kini menjadi kepala kru Marco Bezzecchi tersebut mengungkap bahwa Rossi mengatakan mereka telah bekerja dengan baik.

“Dia menulis (pesan) pada saya bahwa kami melakukan sebuah pekerjaan yang hebat,” beber Flamigni saat mengungkap reaksi Rossi.

Selain itu, Flamigni juga mengungkap bahwa Bezzecchi memiliki beberapa kemiripan dengan Valentino Rossi. Misalnya bagaimana ia tak pernah melewatkan kesempatan untuk meningkatkan diri.

“Dia tidak pernah melewatkan kesempatan untuk mencoba memperbaiki tikungan demi tikungan untuk mendapatkan lap yang sempurna,” ujar Flamigni.

“Ini sangat mirip dengan Vale. Dia bergerak cepat, dia mengerti mengapa dan mampu melakukan hal yang benar pada waktu yang tepat,” tambahnya.

“Tahun lalu dia terlalu terburu nafsu, terlalu naluriah,” tambahnya lagi.

Marco Bezzecchi saat ini menghuni klasemen sementara pebalap MotoGP dengan torehan 50 poin. Bezzecchi juga menggeser rekannya di VR46 Riders Academy Francesco Bagnaia.