in

Fakta-fakta Menarik Kucing European Shorthair

Kucing european shorthair. Foto: Pixabay

Kucing European shorthair merupakan ras kucing berbulu pendek dari Benua Eropa, tepatnya di Negara Swedia. Kucing ini masih berkerabat dengan kucing British shorthair dan juga kucing Persia.

Ras kucing Eropa ini masih belum banyak diakui di dunia serta kurang populer, bahkan di negara asalnya. Kucing ini kalah populer oleh kucing british shorthair.

Kepopuleran kucing European shorthair hanya di sekitar Semenanjung Skandinavia. Untuk mengenal lebih jauh tentang kucing ini, berikut fakta-fakta menarik kucing European shorthair seperti yang disadur dari sejumlah sumber.

Mirip kucing Persia

Kucing European shorthair terlihat sekilas mirip dengan kucing Persia dalam versi bulu pendek. Hal ini disebabkan karena memang nenek moyang kucing ini adalah kucing Persia yang dikawinkan dengan kucing domestik.

Tidak suka bermain

Tidak seperti jenis kucing lain yang gemar bermain, kucing European shorthair ini justru tidak menyukai permainan. Kucing ini lebih banyak tinggal bermalas-malasan atau tidur-tiduran daripada aktif bermain.

Termasuk kucing cerdas

Kucing European shorthair termasuk spesies yang cukup cerdas. Kucing ini bisa mengikuti instruksi atau melakukan beberapa trik jika sering dilatih dengan baik.

Dipelihara untuk menjaga makanan

Pada mulanya, kucing ini dipelihara untuk menjaga makanan dari hewan pengerat. Kucing ini punya kemampuan berburu yang cukup mumpuni dalam menjaga makanan bagi bangsa Romawi.

Termasuk spesies tertua di dunia

Kucing european shorthair termasuk salah satu spesies kucing tertua di dunia. Kucing ini diperkirakan sudah dipelihara sejak zaman Romawi atau sekitar 2.000 tahun yang lalu.