Osteoarthritis adalah penyakit sendi degeneratif, di mana jaringan di sendi rusak seiring waktu. Ini adalah jenis radang sendi yang paling umum dan lebih sering terjadi pada orang tua.
Orang dengan osteoarthritis biasanya mengalami nyeri sendi dan setelah istirahat atau tidak aktif, akan terasa kaku untuk waktu yang singkat. Sendi yang paling sering terkena osteoarthritis meliputi,
- Tangan ujung jari dan di pangkal dan ujung ibu jari
- Lutut
- Panggul
- Leher
- Punggung bawah
Osteoarthritis terjadi secara berbeda pada setiap orang. Bagi sebagian orang, osteoarthritis tidak mempengaruhi aktivitas sehari-hari mereka. Biasanya perkembangan sendi yang sakit terjadi secara bertahap selama bertahun-tahun, meski bisa memburuk dengan cepat pada beberapa orang.
Apa yang terjadi pada osteoarthritis?
Saat kerusakan jaringan lunak pada sendi berlanjut, rasa sakit, bengkak, dan kehilangan gerak sendi berkembang. Jika kamu mengalami nyeri sendi, kamu mungkin kurang aktif, dan ini dapat menyebabkan kelemahan otot yang dapat menyebabkan lebih banyak tekanan pada sendi.
Bentuk tulang juga bisa berubah. Potongan tulang atau tulang rawan juga bisa pecah dan mengapung di dalam ruang sendi. Ini menyebabkan lebih banyak kerusakan. Ketika osteoarthritis mulai berkembang, hal itu dapat merusak semua area sendi, termasuk :
- Tulang rawan, jaringan yang menutupi ujung tempat dua tulang bertemu untuk membentuk sendi.
- Tendon dan ligamen.
- Synovium, lapisan sendi.
- Tulang.
- Meniskus di lutut.