Sebanyak 116.737 orang dinyatakan lolos verifikasi pada pendaftaran calon anggota Polri tahun 2023. Sebetulnya, total pendaftaran sebanyak 154.007 orang.
Rekrutmen anggota Polri dibuka Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri secara online pada 4 April hingga 17 April lalu.
Dari total yang lolos verfikasi, tercatat 101.586 laki-laki dan 15.151 perempuan.
Lebih rinci lagi, untuk calon taruna/i Akpol sebanyak 5.905 orang (5.405 laki-laki dan 500 perempuan), calon Bintara PTU sebanyak 94.097 orang (79.672 laki-laki dan 14.425 perempuan), calon bintara Brimob sebanyak 8.308 orang (tanpa pendaftar perempuan), calon Tamtama Dipolair sebanyak 374 orang, calon Bintara Polair sebanyak 621 orang, serta calon Bakomsus Nakes sebanyak 458 orang
Asisten Kapolri Bidang SDM (As SDM) Irjen Dedi Prasetyo menjelaskan, calon taruna Akpol, Bintara, dan Tantama itu kemudian akan melaksanakan tes berikutnya.
Jenderal bintang dua itu mengatakan, pada proses rekrutmen ini akan melibatkan pengawasan dari internal dan eksternal. Dari internal yakni Itwasum dan Divisi Propam. Sedangkan dari pihak eksternal yaitu Kompolnas, Kemendikbud, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) serta media online nasional.
“Penerimaan terpadu sebagai momentum dan operasi khusus SDM Polri dalam pertarungan meningkatkan public trust,” terangnya, pada Rabu (19/4/2023).