Kucing bengal merupakan ras kucing yang berasal dari Amerika Serikat, tepatnya di California. Kucing ini cukup populer di dunia karena keunikan tampilannya.
Kucing bengal mempunyai bentuk kepala yang terlihat lebih kecil jika dibandingkan dengan ukuran tubuhnya. Namun, ukuran kepala kucing bengal lebih besar jika dibandingkan dengan ukuran kepala kucing lain.
Bentuk telinga kucing bengal agak runcing dan tegak ke atas. Kucing bengal memiliki bentuk mata yang lebar dan biasanya berwarna hijau.
Ukuran hidung ras kucing ini umumnya cukup besar dan lebar. Biasanya hidung kucing bengal berwarna merah serta terdapat garis hitam.
Secara garis besar, ukuran badan kucing bengal cukup panjang daripada kucing lain dan memiliki otot. Otot tersebut bahkan bukan hanya pada tubuh, tetapi juga terdapat pada leher kucing bengal.
Hal yang unik pada ras kucing ini ialah warna bulu, yakni warna cokelat dengan motif totol kehitaman yang terdapat di seluruh tubuhnya. Pada beberapa kucing bengal juga memiliki garis horizontal di beberapa bagi tubuh, terutama pundak atau bagian ekor.
Kucing bengal punya kepribadian yang sedikit liar karena memang pada dasarnya merupakan kucing hutan. Akan tetapi, keliaran kucing ini bisa hilang jika sudah terjalin hubungan emosi yang baik dengan pemiliknya.
Kucing ini juga punya kecerdasan yang cukup tinggi. Dengan kecerdasan tersebut, kucing bengal dapat menjadi sahabat manusia karena dapat dilatih melakukan hal-hal tertentu.