Daging sapi mengandung banyak protein, lemak, dan nutrisi penting lainnya seperti zat besi dan vitamin B12. Daging sapi juga dapat diolah menjadi berbagai macam hidangan, seperti steak, sate, gulai, dan masih banyak lagi.
Tak hanya itu, daging sapi juga termasuk bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai aneka hidangan yang lezat. Untuk itu, jika kamu masih punya stock daging Lebaran, kamu bisa nih mengolahnya menjadi daging tahu kuah santan. Berikut resepnya:
Bahan:
1 kotak tahu goreng, setengah matang
1/2 kg daging rebus, potong dadu
5 buah cabai rawit
1/2 sdt lada
1/2 sdt ketumbar
1 bungkus santan instan
Garam dan penyedap
Bumbu halus:
4 siung bawang putih
1 ruas jahe
6 siung bawang merah
2 buah kemiri
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus tambahkan cabai rawit, masak hingga harum dan kecokelatan. Masukkan lada dan ketumbar. Aduk merata.
2. Masukkan daging kemudian tahu, aduk merata, masak hingga bumbu meresap.
3. Masukkan air hingga menggenang, masukkan santan.
4. Aduk agar santan tak pecah, koreksi rasa dan sajikan.