in

Kalahkan Laos 2-0, Vietnam Ciptakan Gol Tercepat di SEA Games 2023

Vietnam kalahkan Laos 2-0 di SEA Games 2023 (Foto: Twitter)
Vietnam kalahkan Laos 2-0 di SEA Games 2023 (Foto: Twitter)

Vietnam sukses memenangkan pertandingan melawan Laos dalam babak penyisihan grup B SEA Games 2023. Laga berakhir dengan skor 2-0.

Menariknya, gol pertama Vietnam tercipta kurang dari 2 menit jalannya pertandingan lewat sundulan Van Tung Nguyen dan menjadi gol tercepat dalam laga SEA Games 2023 sejauh ini.

Namun, torehan waktu tersebut belum mampu mengalahkan gol yang dicetak oleh pemain Kamboja, Sieng Chanthea. Pada 10 Desember 2019 lalu, Chanthea menciptakan gol tercepat sepanjang masa di SEA Games hanya dalam waktu 18 detik pertandingan melawan Myanmar.

Selama jalannya pertandingan, Vietnam juga tampak lebih menguasai bola. Bahkan tim naga biru ini sempat dihadiahi tendangan bebas pada menit ke-15, namun tendangan Le Van Do masih bisa ditepis oleh kiper Laos.

Laos sebenarnya sempat memberikan perlawanan sengit pada babak kedua. Namun, mereka gagal mengeksekusi bola ke gawang.

Pada menit ke-74, giliran Laos yang dihadiahi dengan tendangan bebas dan bola sangat nyaris masuk ke gawang Vietnam. Namun, lagi-lagi Dewi Fortuna masih belum berpihak pada Timnas Laos. Selain tak membuahkan gol, posisi pemain juga dinyatakan offside.

Pada menit tambahan, Vietnam sukses memperlebar ketertinggalan skor menjadi 2-0 lewat gol yang diciptakan oleh Quoc Viet Nguyen. Skor ini bertahan hingga peluit panjang dibunyikan wasit.