in

Perawatan Euphorbia agar Berbunga Indah

Bunga euphorbia. Foto: Pixabay

Tanaman hias seperti euphorbia adalah salah satu tanaman yang sering berbunga tanpa mengenal musim. Bunga tanaman ini sangat indah dengan bentuk bunga yang kecil-kecil dan beraneka ragam warna. Ada yang berwarna merah, hijau, kuning, ungu hingga merah kekuningan.

Namun, untuk membuat euphorbia berbunga indah, ada tips perawatan yang sebaiknya dilakukan. Berikut tips merawat euphorbia agar berbunga.

Membersihkan bagian akar tanaman

Apabila memelihara bunga euphorbia, sebaiknya berhati-hatilah jika tak ingin tanamam hias ini mati. Ambil bibit euphorbia dan jangan lupa membersihkan akar-akarnya terlebih dahulu sebelum ditanam.

Media tanam dengan drainase cukup baik

Media tanam yang baik untuk euphorbia adalah yang memiliki unsur hara dalam jumlah memadai. Pot sebagai wadah menanam juga mesti memiliki drainase baik.

Tanaman dalam posisi tegak 

Supaya euphorbia berbunga kompak, saat menanam sebaiknya masukkan euphorbia ke media tanam dengan posisi tegak. Selain itu, Usahakan akar tersebar merata dan tidak saling melilit atau menumpuk satu dengan yang lainnya.

Beri air dan pupuk secukupnya

Agar tanaman hias euphorbia berbunga indah, sebaiknya saat melakukan penyiraman airnya tidak terlalu banyak, melainkan secukupnya saja. Untuk pemupukan, berikan setelah tanaman berusia 2 minggu dan harus intensif.

Jangan mengabaikan sinar matahari

Euphorbia lebih mudah hidup pada daerah yang panas. Bahkan ada beberapa jenis tanaman ini yang bisa bertahan di kawasan beriklim gurun. Maka pastikan pasokan matahari selalu ada untuk tanaman ini.