in

Penyimpanan Barang di Kamar Tidur Kecil agar Tetap Rapi

Ilustrasi kamar tidur kecil yang rapi. Foto: Shutterstock

Kamar tidur didesain berbeda-beda di setiap rumah, terutama ukurannya. Ukuran kamar tidur ada yang lapang atau besar ada pula yang sempit atau kecil.

Perbedaan ukuran dari kamar tidur menyebabkan perbedaan pula pada tata letak barang-barang di dalamnya. Kamar tidur berukuran kecil akan tampak cepat penuh dan cepat berantakan.

Kamar tidur yang selalu tampak berantakan bisa menimbulkan stres bagi pemiliknya. Padahal, kamar tidur seharusnya menjadi tempat pemilik rumah untuk melepas penat.

Namun, kamar tidur kecil bisa menimbulkan kesan nyaman jika selalu rapi. Oleh karena itu, berikut penyimpanan barang di kamar tidur kecil agar tetap rapi.

Di dalam lemari

Meskipun ukuran kamar tidur kecil atau minimalis, sebaiknya tetap masukkan lemari yang sesuai dengan ukuran kamar. Tidak perlu yang besar asalkan dapat memuat pakaian-pakaian.

Di bawah tempat tidur

Tempat tidur yang memiliki kolong bisa juga digunakan sebagai tempat menyimpan barang. Gunakan kotak-kotak untuk memuat barang-barang sebelum memasukkan ke bawah tempat tidur.

Di belakang pintu

Di bagian belakang pintu dapat pula digunakan menyimpan barang-barang kecil seperti pakaian kotor. Letakkan gantungan untuk menggantung pakaian di belakang pintu agar tidak kelihatan berantakan.

Di dinding

Bagian dinding pun dapat dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan barang dengan menempel rak-rak kecil. Akan tetapi, jangan gunakan semua dinding agar kamar tetap lapang terlihat.

Di atas lemari

Selain di bagian dalam, bagian atas lemari pun dapat digunakan untuk menyimpan barang-barang yang jarang digunakan. Kemas dengan baik semua barang yang jarang digunakan lalu simpan di atas lemari.