Lengkungan tulang belakang bagian atas yang ringan atau disebut kyphosis, adalah normal. Namun bagi sebagian orang, kelengkungan tulang belakang itu meningkat seiring bertambahnya usia, menciptakan postur kepala yang membungkuk ke depan.
Kondisi itu disebut hyperkyphosis, kadang-kadang dikenal sebagai punggung bulat, punuk janda atau bungkuk. Bungkuk dapat berpengaruh terhadap produktivitas kesehatan,untuk mengantisipasi kamu dari bungkuk, sebaiknya pahami dulu beberapa penyebab badan bungkuk yang kamu alami.
Gaya berjalan yang kurang tepat
Postur tubuh bisa dibentuk, dimulai dari hal-hal kecil, yang jarang disadari orang lain termasuk gaya berjalan seseorang, ternyata dapat mengalami tumpukan, hanya karena terbiasa dengan gaya berjalan yang salah.
Sebaiknya kamu hati-hati dalam membiasakan gaya berjalan, karena hal tersebut akan mempengaruhi bentuk tulang di masa yang akan datang.
Ketika kekuatan tulang semakin melemah seiring bertambahnya dengan usia, kamu sebaiknya mulai membiasakan berjalan dengan postur tubuh yang tegap.
Terbiasa mengangkat yang berat
Memikul barang berat di pundak akan membuat tulang punggung membungkuk. Jika membiasakan kegiatan seperti itu maka seiring berjalannya waktu tubuh kamu akan terus membungkuk.
Hal tersebut dikarenakan tulang punggung menahan berat yang membuatnya bengkok ke depan. Sebaiknya gunakan alat-alat pembantu ketika membawa barang-barang yang berat.
Duduk lama
Kamu harus membiasakan duduk dalam posisi tubuh tegap, sehingga tulang belakang tidak akan terganggu dengan kebiasaan posisi duduk membungkuk. Selain itu pastikan sandaran cukup, agar tulang aman dalam waktu yang cukup lama.