in

Sejumlah Fakta Penggunaan Masker Cahaya LED

Masker LED. Shutterstock.

Sebagai seorang wanita, kamu pasti mengharapkan wajah dengan kulit sehat dan bebas jerawat. Selain untuk estetika kulit, wajah yang bebas noda jerawat dan kerutan juga menjadi indikator kesehatan kulit kamu. Hal ini yang membuat banyak orang datang ke klinik kecantikan untuk melakukan rangkaian perawatan kulit.

Salah satu treatment kecantikan yang sedang booming, yaitu terapi masker LED. Pada umumnya perangkat LED digunakan dokter kulit atau ahli kecantikan, untuk mengobati peradangan kulit, mengurangi jerawat, dan mengencangkan kulit agar tampak awet muda.

LED juga membantu penyembuhan luka dan pertumbuhan sel-sel tubuh, perawatan tersebut menunjukkan hasil aktivitas di mana sinar LED dapat mempercepat proses penyembuhan luka hingga 40%, semenjak saat itu teknologi LED terus dikembangkan untuk keperluan medis.

Menggunakan gelombang cahaya LED adalah singkatan dari light Emitting Diode, hingga saat ini LED telah dikembangkan dalam dunia kesehatan dan kecantikan. Salah satu hasil dari pengembangan teknologi ini adalah munculnya perawatan terapi masker LED.

Terapi yang menggunakan cahaya LED ini, terdiri dari beberapa jenis yaitu LED merah dan biru, setiap jenis cahaya LED mengandung panjang gelombang yang berbeda, cahaya satu ini tidak mengandung sinar ultraviolet sehingga aman digunakan untuk kulit.

LED merangsang perbaikan kulit sebagai salah satu zat makronutrien, protein memiliki peran penting untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan, mulai dari sel-sel otot pencernaan, rambut, hingga ke kulit.

Protein dan kolagen merupakan zat yang dibutuhkan tubuh, untuk memperbaiki sel-sel dan jaringan tubuh, termasuk kulit tubuh akan mengubah protein menjadi asam amino, yang membantu meningkatkan pergantian sel, sehingga mempercepat proses penyembuhan kulit yang rusak.

Sebenarnya tubuh manusia memproduksi kolagen secara alami, namun seiring bertambahnya usia kemampuan tubuh dalam memproduksi kolagen jadi menurun. Hal inilah yang menyebabkan kulit terlihat kusam, muncul tanda penuaan, dan rentan berjerawat.

Nah disinilah peran masker LED, gelombang cahaya dalam Sinar LED dapat menembus lapisan kulit bagian tertentu, tapi tergantung pada jenis Sinar LED nya. Ketika sinar LED diserap oleh kulit, kulit akan memproduksi protein dan collagen.

Cahaya LED membantu mengobati jerawat, mengurangi peradangan, mengurangi dan mencegah penuaan, terapi LED juga aman untuk semua warna dan jenis kulit.