in

IU Donasikan Rp2,76 Miliar ke Sejumlah Yayasan Korea di Hari Ulang Tahunnya

IU. (Foto: Soompi)
IU. (Foto: Soompi)

Penyanyi cantik asal Korea Selatan, IU, lagi-lagi mengundang decak kagum. Pasalnya, pemilik nama asli Lee Ji Eun ini diketahui baru saja berdonasi sebesar 250 juta Won atau sekitar Rp2,7 miliar. 

Hal tersebut ia lakukan bertepatan di hari ulang tahunnya yang jatuh pada Selasa, 16 Mei 2023. EDAM Entertainment selaku agensi yang menaungi IU juga memposting beberapa sertifikat donasi di akun Instagram resminya di hari yang sama.

Berdasarkan sertifikat donasi tersebut, IU terlihat mendonasikan 50 juta Won atau sekitar Rp553 juta ke Yayasan yang menaungi orang tua dan dewasa muda yang tinggal sendiri. Selain itu, pelantun lagu Lilac tersebut juga mendonasikan 100 juta won atau sekitar Rp1,1 miliar ke Yayasan yang menaungi anak-anak kurang mampu.

Tak sampai di situ, IU juga mendonasikan 50 juta Won ke Yayasan yang menaungi keluarga dan ibu tunggal. Serta mendonasikan 50 juta Won ke pusat dukungan untuk lansia yang hidup sendirian.

Dalam caption-nya, EDAM yang mewakili IU juga menuliskan, “Apa yang kami pelajari dari UAENA (nama fandom resmi IU). Apa yang kami rasakan melalui UAENA. Serta apa yang kami terima dari UAENA selalu menjadi bahan pembelajaran bagi IU. Kami mencintai kalian. Terima kasih banyak untuk hari ini.” 

Seperti diketahui, IU merupakan salah satu selebriti Korea Selatan yang giat memberikan donasi. Sebelumnya, IU juga diketahui mendonasikan 100 juta Won ke yayasan yang berfokus pada kesejahteraan anak. Donasi tersebut diberikan saat peringatan Hari Anak Nasional pada 5 Mei lalu.