in

Yaris Cross, Mobil Hybrid Termurah Toyota di Indonesia

Yaris Cross Hybrid masih menjadi buah bibir saat ini. Bagaimana tidak, mobil Sport Utility Vehicle (SUV) itu menjadi model hybrid termurah dari Toyota, harganya bahkan di bawah Kijang Innova Zenix Hybrid yang lebih dulu meluncur tahun lalu.

Meski belum ada pengumuman harga secara resmi dari Toyota Astra Motor, namun Wakil Presiden perusahaan, Henry Tanoto sempat memberikan sedikit bocoran mengenai harga Yaris Cross yaitu di kisaran Rp300-Rp400 jutaan untuk varian mesin bensin dan Rp450 hingga Rp460 juta estimasi hybrid.

Sebelum Yaris Cross, mobil hybrid termurah Toyota adalah Kijang Innova Zenix dengan harga Rp464 juta. Untuk diketahui, pada segmen hybrid Toyota saat ini adaInnova Zenix Rp464 juta-Rp617 juta, Toyota Corolla Cross Rp540,9 juta, Corolla Altis Rp593,3 juta, C-HR Rp601 juta dan Camry Rp937,4 juta. Sementara pada kategori BEV Toyota menjual bZ4X seharga Rp1,190 miliar.

Yaris Cross juga hadir dalam varian mesin hybrid 2NR-VEX, kubikasi yang sama 1.500 cc tapi tenaganya lebih besar 82 kW. Untuk versi hybrid Yaris Cross juga dilengkapi fitur EV mode yang membuat pengguna bisa merasakan sensasi seperti mengemudikan mobil listrik.

Menyoal fitur yang dimiliki Yaris Cross, mobil ini dilengkapi dengan panel soft dashboard sehingga terlihat mewah. Ada juga Panoramic Glass Roof with Power Sunshade, Electric Seat Adjuster pada jok pengemudi hingga panel instrumen TFT 7 inch digital,

Ada juga fitur Electric Parking Brake with Auto Brake Hold, rem ABS+EBD+BA, 6-airbags, Parking Sensor, Emergency Stop Signal, Vehicle Stability Control (VSC), Hill Start Assist (HSA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Blind Spot Monitor dan juga paket fitur keselamatan Toyota Safety Sense serta advanced convenient features T Intouch.