in

Kelinci Satin, Kelinci dengan Reproduksi sangat Tinggi

Kelinci satin. Foto: Int.

Apakah Anda sudah mengenal kelinci satin? Kelinci ini merupakan salah satu ras kelinci yang berasal dari Amerika Serikat. Kelinci ini memiliki bobot sekitar 3,8 hingga 5 kilogram.

Ciri khas kelinci satin ialah bulunya tampak sangat tebal karena jarak antarbulu sangat rapat. Kelinci ini memiliki kepala yang bulat dengan telinga tegak dan tidak terlalu panjang.

Kelinci satin punya leher yang pendek sehingga tampak menggemaskan. Kelinci ini memiliki varian warna yang beragam.

Kelinci ini mayoritas berwarna oranye kecoklatan. Akan tetapi, varian lain ada yang berwarna putih, abu-abu, hitam, coklat, dan kebiruan.

Kelinci satin cukup banyak dipelihara orang. Salah satu alasannya adalah merawat kelinci ini tidak rumit dan sama saja dengan perawatan kelinci lain.

Akan tetapi, makanan kelinci ini cukup perlu diperhatikan karena mudah terkena diare atau mencret. Sayuran dan buah yang terlalu banyak mengandung air dapat memicu terjadinya diare pada kelinci satin ini.

Makanan yang baik untuk kelinci satin ialah makanan yang mengandung kandungan protein yang tinggi. Kandungan protein sangat baik untuk kesehatan bulu kelinci ini.

Satu hal menarik lagi tentang kelinci satin ini adalah punya kemampuan bereproduksi yang tinggi. Dalam satu kehamilan, kelinci satin betina dapat melahirkan 7 hingga 10 ekor anak.

Karena kemampuan bereproduksi yang cukup tinggi, populasi kelinci ini pun cukup tinggi. Hanya saja, jika ingin memilikinya perlu mengeluarkan uang lebih karena harganya sedikit mahal.