in

Tips Memilih Cat yang Cocok untuk Lantai Kayu

Ilustrasi mengecat lantai kayu. Foto: Shutterstock

Bangunan dengan lantai kayu tak hanya digunakan pada model rumah tradisional, tetapi juga di rumah berdesain modern. Misal rumah dengan desain ala Jepang.

Namun lantai berbahan kayu akan lebih menarik jika diberi warna. Namun mengaplikasikan cat pada lantai tak boleh asal. Ada beberapa hal yang mesti diperhatikan, seperti berikut ini.

Sesuaikan dengan fungsi ruangan

Setiap ruang di rumah membutuhkan penunjang agar fungsinya bisa dirasakan maksimal. Misalnya, kamar tidur tidak sekadar digunakan untuk tidur dan beristirahat, tetapi juga sebagai tempat menenangkan diri.

Oleh karena itu, pilih warna-warna yang kalem dan terkesan menenangkan untuk lantai kayu di kamar. Misalnya warna biru, hijau, hingga warna putih.

Cocokkan dengan karakter ruang

Hal penting lain yang perlu diperhatikan adalah menyesuaikan warna dengan karakter yang ingin ditunjukkan sebagai identitas ruangan atau rumah. Sebab tiap-tiap bangunan punya karakteristiknya masing-masing.

Misal, jika karakter bangunan seperti rumah mempunyai desain klasik atau vintage, maka pilih warna-warna hangat. Warna cokelat misalnya.

Sesuaikan dengan warna tembok

Tips lainnya, sesuaikan warna cat lantai dengan tembok agar lebih menarik dan elegan. Jika cat tembok gelap, misal berdesai kotak-kotak dengan warna hitam putih, maka pilih warna putih atau hitam untuk di lantai.

Tapi jika tembok berwarna cerah, seperti putih, hijau, hingga kuning. Maka Anda bisa memilih warna putih atau yang senada lainnya.