in

Timnas Indonesia akan Lawan Timnas Argentina

Skuad Timnas U-22 untuk SEA Games 2023 (Foto: Instagram PSSI)
Skuad Timnas U-22 untuk SEA Games 2023 (Foto: Instagram PSSI)

Timnas Indonesia dikonfirmasi akan berhadapan dengan Timnas Argentina dalam agenda FIFA Matchday. Hal ini disampaikan secara resmi oleh federasi sepakbola Argentina, AFA.

Pertandingan persahabatan ini rencananya akan digelar di Jakarta pada 19 Juni 2023. Laga ini menjadi bagian dari tour Asia Lionel Messi dkk.

“Tim nasional yang dipimpin Lionel Scaloni akan bertanding di China dan Indonesia pada Juni. Dikonfirmasi pertandingan persahabatan Asian Tour 2023. Lokasi stadion dan jadwal detail akan diumumkan lebih lanjut,” dikutip dari situs resmi AFA.

Selain Indonesia, dalam tour Asia tersebut, Tim Tango, julukan Timnas Argentina juga dijadwalkan akan bertemu dengan Timnas Australia.

Timnas Argentina melawan Timnas Australia direncanakan akan digelar di China. Lionel Messi akan melakoni laga tersebut pada tanggal 15 Juni 2023.

Jika Timnas Argentina jadi bertandang ke Jakarta, ini akan menjadi sebuah kehormatan. Pasalnya, Argentina baru-baru ini menyandang status sebagai juara Piala Dunia.

Namun PSSI melalui Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga menyebut belum berani mengonfirmasi hal tersebut dengan menyebut pihaknya menunggu adanya hitam di atas putih.

PSSI baru memastikan Timnas Indonesia akan menghadapi Palestina pada 14 Juni 2023 dalam periode FIFA Matchday. Sementara untuk melawan Argentina belum diinformasikan secara resmi oleh PSSI.

“Sebelum hitam di atas putih, kami tidak berani mengatakan itu bakal terjadi,” ungkap Arya Sinulingga ke sejumlah media, Senin (22/5/2023).