Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Timnas Palestina pada FIFA Matchday. Laga ini rencananya akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 14 Juni 2023.
Pertemuan melawan Palestina bukan yang pertama bagi Indonesia. Kedua kesebelasan ini pernah bertemu 12 tahun lalu.
Ketika itu, Timnas Indonesia berhasil menghancurkan pertahanan Timnas Palestina dengan skor telak 4-1. Meskipun pernah menang, Timnas Palestina tidak bisa dipandang enteng untuk kondisi sekarang.
Jika melihat peringkat FIFA, peringkat Palestina di atas peringkat Indonesia, yakni menduduki posisi 93, sedangkan Indonesia berada di posisi 149.
Indonesia di posisi tersebut dengan jumlah poin 1.046. Sementara itu, Palestina telah mengumpulkan 1.239.
Melihat peta kekuatan kedua kesebelasan, Palestina memperlihatkan konsistensi yang baik dalam bermain. Sejak 3 tahun terakhir, Timnas Palestina selalu lolos ke putaran final Piala Asia.
Indonesia pun memperlihatkan visi bermain yang baik. Setiap lini sudah memperlihatkan kondisi yang baik, baik lini serang maupun pertahanan.
Akan tetapi, hasil melawan Timnas Palestina masih menjadi misteri dan akan diketahui saat 14 Juni 2023. Namun yang pasti, hasil dari laga tersebut akan mempengaruhi peringkat FIFA kedua tim.
Jika menang pada laga tersebut, Timnas Indonesia akan mendapatkan tambahan poin sebesar 3,23. Namun, jika kalah akan mendapatkan pengurangan poin sebanyak 6,77.
Berakhir seri pun Indonesia mendapat pengurangan poin sebanyak 1,77. Kesimpulannya, peringkat Indonesia akan naik jika meraih kemenangan, tetapi akan turun jika seri apalagi kalah atas Palestina.