in

3 Kerajinan Rotan Unik untuk Percantik Rumah

Cermin rotan. Foto: Uwitan.id

Rotan banyak digunakan sebagai bahan baku untuk membuat mebel. Rotan banyak dipilih karena memiliki beberapa keunggulan, yakni ringan, kuat, elastis atau mudah dibentuk, serta murah.

Kelebihan tersebut membuat banyak pengrajin mengolah rotan menjadi seperti kursi. Pada awal proses pembuatan kursi rotan, dimulai dengan membentuk kerangka kursi, kemudian dilanjutkan dengan proses penganyaman untuk menutupi kerangkanya.

Setelah anyaman kursi rotan sudah jadi, biasanya ditambahkan dudukan yang empuk di bagian atasnya agar nyaman saat diduduki. Namun selain bisa dibuat jadi mebel, rotan juga bisa dibentuk menjadi kerajinan unik untuk mempercantik rumah. Seperti berikut ini.

Cermin rotan

Cermin rotan
Cermin rotan

Tidak hanya digunakan untuk melihat penampilan, cermin dari rotan ini bisa dijadikan dekorasi dalam ruangan sehingga interior makin cantik.

Lampu gantung

Lampu gantung rotan. Foto: Dailysia.com

Tak hanya estetik, lampu gantung rotan dapat memberi kesan yang unik, warm dan natural di dalam ruangan. Lampu jenis ini bisa dikreasikan menjadi beragam bentuk, ada yang seperti bawang, tudung saji, gelombang maupun lampion.

Karpet rotan

Karpet rotan
Karpet rotan

Menempatkan karpet rotan di ruangan dapat memperindah interior ruangan. Karpet jenis ini memberi tampilan yang estetik dalam ruangan.