in

Kluwek, Si Hitam yang Banyak Manfaat

Kluwek. Foto: Faktualnews.

Kluwek ini merupakan sejenis bumbu masakan terutama digunakan untuk membuat rawon. Selain memiliki aroma yang sedap ternyata kluwek berbahaya jika kita salah dalam mengolahnya. Kluwek mengandung asam sianida, racun ini akan sangat berbahaya bagi tubuh jika dikonsumsi secara langsung.

Kluwek berasal dari tanaman picung atau pangi yang tumbuh di hutan. Sebelum kluwek dijadikan bumbu masakan, terlebih dahulu buah picung ini diproses dalam beberapa tahap untuk bisa menjadi kluwek. Buah picung akan didiamkan sampai beberapa hari atau didiamkan sampai membusuk dikebun dan setelah itu baru diambil.

Setelah buah picung membusuk maka akan lebih mudah mengeluarkan bijinya, kemudian dicuci bersih dan direbus dalam panci besar sampai mendidih. Setelah direbus biji picung harus direndam dalam kucuran air selama tiga sampai lima hari tujuannya untuk menghilangkan asam sianida yang ada dalam buah picung.

Terakhir biji picung di pendam dengan abu atau tanah bisa juga di drum selama 40 hari. Suhu di tempat penyimpanan akan mempengaruhi lama waktu biji picung menjadi kluwek, makin dingin suhu maka makin lama juga prosesnya untuk menjadi kluwek. Apabila kluwek mudah lepas dari kulitnya itu tandanya kluweknya sudah berhasil di olah menjadi bumbu masakan.

Adapun manfaat dari kluwek itu sendiri adalah untuk kesehatan tubuh antara lain:

Mencegah anemia

Kandungan zat besi yang ada di kluwek sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk mencegah anemia atau kekurangan sel darah merah terutama untuk ibu hamil.

Menjaga daya tahan tubuh

Kandungan vitamin C dalam kluwek yang cukup tinggi dapat membantu melawan berbagai macam penyebab infeksi yang masuk dalam tubuh. Selain itu, kluwek mampu menjaga kesehatan kulit serta sebagai antioksidan yang dapat menetralkan radikal bebas.

Memelihara kesehatan usus

Karena kluwek mengandung banyak serat jadi sangat bagus untuk melancarkan pencernaan dan menjaga kesehatan usus.

Menurunkan resiko penyakit jantung dan stroke

Magnesium yang terkandung dalam kluwek mampu menurunkan resiko penyakit jantung dan resiko stroke.

Menurunkan kolesterol

Meskipun kluwek mampu menurunkan kolesterol tentu tidak serta merta kita berhasil tanpa kita memperbaiki gaya hidup dan olahraga secara teratur.

Menghindari lemas dan kelelahan

Fosfor yang terkandung dalam biji kluwek juga mampu meningkatkan gairah seks dan tubuh juga akan menjadi fit dan aktif. Selain itu, kluwek juga mampu mengatasi lemas karena kelemahan otot dan mati rasa.

Memudahkan tidur

Mengonsumsi kluwek menjadi cara untuk mengatasi susah tidur karena kandungan yang menyehatkan dan membuat tubuh menjadi rileks.

Mengurangi resiko asam urat dan radang sendi

Kadar asam urat yang tinggi dan radang sendi dalam tubuh dapat dicegah dengan rutim mengonsumsi kluwek yang mengandung vitamin C.