Bolu adalah jenis kue panggang yang terbuat dari tepung terigu, gula, dan telur. Rasanya yang manis dan strukturnya yang lembut membuat lidah nyaman melumatnya.
Kue ini secara global dikenal dengan istilah chiffon cake. Setiap negara punya variasi bolu dengan corak negara masing-masing, tidak terkecuali di Indonesia. Di Indonesia, kue bolu punya ciri khas masing-masing di tiap kota atau provinsi.
Penamaan kue bolu di Indonesia pun berbeda di setiap daerah. Kue bolu dari beberapa daerah di Indonesia diuraikan berikut ini sebagaimana dikutip dari beberapa sumber.
Bolu peca – Bugis

Di daerah Bugis, bolu peca biasanya disajikan saat ada acara resmi seperti pernikahan atau pesta sejenisnya. Bolu peca memiliki rasa yang sangat manis karena cairan gula merah yang menjadi ciri khas bolu ini. Bolu ini terbuat dari tepung ketan putih lalu dicampur dengan cairan gula merah sebagai kuah.
Bolu koja – Bengkulu

Bolu koja khas Bengkulu merupakan sebuah jenis kue basah tradisional. Bolu ini memiliki tekstur yang padat dan lembab. Bolu ini umumnya berwarna hijau hasil dari campuran daun suji dan daun pandan. Bolu koja Bengkulu ini mirip brownies.
Bolu klemben – Banyuwangi

Bolu klembem dari Banyuwangi juga memiliki ciri khas. Teksturnya kasar di luar, tetapi lembut di dalam. Rasanya manis, enak, dan gurih. Bolu ini dibuat dengan menggunakan cetakan sehingga hasil bolunya berbentuk seperti buah kedondong.
Bolu meranti – Medan

Di Medan ada jenis bolu yang berbentuk bolu gulung. Bolu ini disebut bolu meranti yang merupakan oleh-oleh khas Medan. Bolu ini berbahan dasar terigu dan telur.
Bolu kemojo – Riau

Riau juga memiliki bolu yang khas. Bolu kemojo yang berbentuk seperti bunga kamboja. Kue ini manis dan memiliki tekstur yang berwarna hijauh cerah.