in

Resep Pavlova, Kue Populer Australia

Pavlova. Foto: Pexel.

Pavlova merupakan menu pencuci mulut yang populer di Australia dan Selandia Baru, dinamai sesuai dengan nama penari balet Rusia, Anna Pavlova.

Kue ini memiliki lapisan luar yang renyah dan bagian tengahnya cukup lembut. Kue bundar ini biasanya berukuran cukup besar dan sering kali dihiasi dengan buah segar.

Kue ini dibuat dengan mengocok putih telur hingga mengembang kaku, lalu secara bertahap menambahkan gula kastor (atau gula pasir halus) untuk menciptakan tekstur yang mengkilap. berikut resep dan cara membuatnya.

Bahan

  • 4 butir putih telur
  • 220 gram gula castor (gula pasir halus)
  • 1 sendok teh cuka putih atau jus lemon
  • 1 sendok teh ekstrak vanila
  • 1 sendok makan maizena (tepung jagung)
  • 1 sendok teh cokelat bubuk (opsional, untuk dekorasi)
  • 300 ml whip cream
  • Buah-buahan segar (seperti stroberi, kiwi, blueberry, dan raspberry) untuk hiasan

Cara Membuat

  1. Panaskan oven pada suhu 120 derajat Celsius. Siapkan loyang atau baki oven dengan kertas roti.
  2. Dalam mangkuk besar, kocok putih telur dengan mixer listrik pada kecepatan rendah hingga berbuih. Tambahkan cuka putih atau jus lemon, lalu tingkatkan kecepatan mixer menjadi sedang hingga putih telur mengembang dan membentuk puncak lembut.
  3. Sambil terus mengocok, tambahkan gula secara bertahap sedikit demi sedikit hingga putih telur mengkilap dan membentuk puncak yang kaku. Pastikan gula larut sepenuhnya.
  4. Ayak maizena dan tambahkan ekstrak vanila ke dalam adonan putih telur yang telah dikocok. Aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata.
  5. Tuangkan adonan pavlova ke dalam loyang atau baki oven yang sudah disiapkan. Bentuk adonan menjadi bentuk bundar dengan bagian tengah yang sedikit rata dan tepi yang sedikit lebih tinggi.
  6. Panggang pavlova dalam oven yang sudah dipanaskan selama sekitar 1,5 jam hingga luar pavlova kering dan kaku. Setelah selesai dipanggang, matikan oven dan biarkan pavlova dalam oven yang tertutup sampai suhu ruangan untuk mencegah retak.
  7. Setelah pavlova benar-benar dingin, lepaskan dari kertas roti dan tempatkan di piring saji.
  8. Kocok whip cream hingga mengembang dan kaku. Oleskan whip cream ke atas pavlova yang sudah dingin.
  9. Hiasi pavlova dengan buah-buahan segar di atas whip cream. Taburi dengan sedikit cokelat bubuk (opsional) untuk dekorasi.