in

5 Film Hollywood Terseru Siap Tayang di Bioskop Juni 2023

Film Hollywood Juni 2023 (Paramount)

Bulan Mei lalu, beberapa film Hollywood seperti Guardians of the Galaxy Vol.3, Fast X dan The Little Mermaid sukses diluncurkan dalam waktu berdekatan. Seperti film-film mengesankan di bulan Mei lalu, di bulan Juni ini ada beberapa film yang super seru dan akan tayang di bioskop. Salah satunya adalah adaptasi film Stephen King dan juga sekuel dari film Transformers.

Tentu film  ini jadi salah satu yang ditunggu-tunggu oleh penggemarnya. Selain transformers, berikut ini beberapa film yang sangat sayang untuk dilewatkan.

Spider-man: Across the Spider Verse

Spider Man Across the Spider Verse (CBR)

Spider-man: Across the Spider Verse merupakan sekuel dari Spider-man: Into the Spider-Verse yang memenangkan piala Oscar pada tahun 2018. Seperti semua franchise-nya, Across the Spider-Verse disebut-sebut akan melampaui kesuskesan film pertamanya. Dimana film ini dinilai akan lebih mempersona, dengan animasi pertarungan yang lebih hidup dan lebih banyak lagi multiverse spiderman.

Apalagi sejauh ini, trailer dan teaser yang dibagikan menunjukkan bahwa sekuel ini akan memuaskan harapan para penggemarnya, atau bahkan melampau ekspektasi. Spiderman: Across the Spider-verse dirilis pada 2 juni 2023.

The Flash

The Flash (imdb)

Akan resmi tayang perdana pada 16 Juni 2023, The Flash adalah salah satu film paling dinantikan. Salah satu alasannya karena, sang sutradara, Andy Muschietti adalah orang di balik sukses dan luar biasanya,  IT, film horor yang dirilis pada tahun 2017 dan 2019.

Tanggal rilis The Flash sebelumnya dijadwalkan pada 23 Juni 2023, tetapi kemudian Warner Bros menetapkan tanggal rilis baru yaitu 16 juni 2023. Film ini akan diperankan oleh Ezra Miller sebagai Baryy Allen atau The Flash. Serta dibintangi oleh beberapa aktor dan akrtis seprti Michael Keaton, Ben Affleck, dan Sasha Calle.

Transformers: Rise of The Beast

Film Hollywood Juni 2023 (Paramount)

Transformers: Rise of the Beasts rencananya dijadwalkan akan tayang perdana di Amerika dan Inggris serta beberapa negara lain pada 9 juni 2023. Jadwal baru ini telah direvisi setelah terjadi penundaan selama setahun. Dimana rencananya film akan tayang pada 24 juni 2022.

Pemeran utama dalam film ini termasuk Anthony Ramos (Noah Diza, mantan ahli elektornik militer), Dominique Fishback (Elena Wallace, seorang peneliti artefak), Lauren Velez (Mrs. Diaz, Ibu Noah) dan Tobe Nwigwe (Reek, pendamping Noah dan Elena).

The Boogeyman

The Boogeyman
The Boogeyman

Seorang pria bernama Lester Billings menemukan hal tidak wajar dari kematian 3 anaknya. Dua anaknya meninggal secara misterus ketika berada sendirian di kamar. Dari tiga kematian tersebut, ada satu pola kesamaan; anaknya sempat menyebut nama Boogeyman. Film ini akan tayang perdana 9 Juni di Indonesia.

Indiana Jones 5

Indiana Jones 5 (Foto: Rolling Stone)
Indiana Jones 5 (Foto: Rolling Stone)

Indian Jones and the Dial of Destiny atau Indiana Jones 5 akan tayang di Amerika pada 30 Juni. FIlm bergenre action petualangan ini sebelumnya telah tayang secara perdana di Festival Film Cannes. Harrison Ford didapuk untuk memerekankan karakter utama, sementara James Mangold dipercaya sebagai sutradara. Film ini diproduseri oleh Walt Disney Pictures.