Archidendron pauciflorum atau biasa dikenal dengan jengkol atau jering adalah spesies pohon berbunga dalam keluarga kacang polong.
Pohon jengkol banyak terdapat di hutan yang lembap, pegunungan bergelombang, di tepi sungai serta dari permukaan laut hingga ketinggian 1600 M di negara-negara Asia Tenggara. Jengkol tersebar di beberapa negara seperti Indonesia, tepatnya di Sumatera, Sulawesi, Kalimantan dan beberapa negara Asia Tenggara seperti, Malaysia, Myanmar, serta Thailand Selatan.
Pohon Jengkol tumbuh paling baik di tanah berpasir atau laterit yang tembus air dan membutuhkan curah hujan yang tinggi.
Jengkol populer di Asia Tenggara, di mana bijinya merupakan hidangan yang lezat dan banyak dikonsumsi dengan cara digoreng, direbus, atau dipanggang dan juga dimakan mentah sebagai lalapan.
Kacang dan daun pohon jenkol secara tradisional digunakan untuk tujuan pengobatan seperti membersihkan darah. Sampai saat ini, jengkol hanya diperdagangkan di pasar lokal.
Nama yang paling familiar di Indonesia adalah jengkol, jaring dari Sumatera atau jering di Jawa. Disebut krakos di Kamboja, jering di Malaysia. Di Myanmar disebut da-nyin-thee atau da-nyin-pen.