in

Profil Patrick Walujo, Bos GOTO yang Baru

Patrick Walujo, CEO GOTO yang baru (Foto: BeritaSatu)
Patrick Walujo, CEO GOTO yang baru (Foto: BeritaSatu)

Jabatan Andre Soelistyo sebagai CEO PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. akan digantikan oleh Patrick Walujo. Sementara itu, Andre sendiri turun jabatan menjadi Komisaris dan Chariman GOTO.

Kabar pergantian dirut ini pun berhasil membuat saham GOTO menguat 7,76% menjadi Rp125 ribu per saham. Nantinya, akan digelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 30 Juni mendatang untuk membahas posisi direksi ini.

Patrik Sugito Walujo sendiri merupakan investor pertama Gojek saat masih dikembangkan oleh Nadiem Makarim. Ia ditunjuk sebagai komisaris GOTO pada Februari lalu.

Namanya sudah tidak asing bagi perusahaan. “Patrick memiliki pengalaman yang luas dan mendalam mengenai GoTo dan ekosistemnya serta pengetahuan mengenai lanskap investasi dan sektor teknologi baik Indonesia maupun global,” tulis keterangan GoTo.

Jika meninjau dari sisi keluarga, Patrick Walujo merupakan menantu dari konglomerat Indonesia, TP Rachmat. Ia mengawali karir di Goldman Sachs London dan New York, dan juga merupakan mantan Senior Vice President di Pacific Century Ventures, Tokyo.

Secara akademis, Patrick merupakan lulusan Universitas Cornell yang mengambil jurusan Riset Operasi & Teknik Industri. Ia meraih gelar bachelor of science dan pernah meraih penghargaan Young Entrepreneur of The Year pada 2009 lalu.