in

Manfaat Cuka untuk Kecantikan Kulit

Cuka dikenal memiliki begitu banyak manfaat untuk kulit. Kamu dapat menggunakan cuka untuk masalah kulit seperti bau badan dan kulit kusam.

Cuka diklaim dapat mencerahkan kulit dan minim efek samping, kandungan askrimin pada cuka dapat mengontrol pH kulit sehingga lebih aman digunakan.

Kandungan asam asetat dalam cuka juga dapat membantu mengangkat sel kulit mati. Jadi kamu bisa menggunakan cuka secara rutin untuk bisa mencerahkan kulit.

Cuka juga dapat membantu memulihkan keseimbangan pH kulit, membantu merawat kulit gatal, jerawat, dan kulit terkelupas. Jika dibandingkan dengan sabun dan pencuci muka yang tersedia, cuka lebih alami, karena sabun pencuci muka sarat dengan bahan kimia dan pengawet.

Lantas, bagaimana cara mencerahkan kulit menggunakan bahan cuka? Cuka bisa dicampur dengan tepung beras, kombinasi ini merupakan komposisi yang sudah pas untuk mengangkat sel kulit mati. Berikut langkah-langkahnya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan

  • 1 sendok makan cuka
  • 2 sendok makan tepung beras

Cara membuat

  1. Campur cuka dan tepung beras kemudian aduk hingga rata hingga, tunggu hingga menjadi seperti pasta.
  2. Aplikasikan pada wajah yang sudah dibersihkan terlebih dahulu kemudian pijat dengan lembut menggunakan jari-jari tangan dengan gerakan melingkar atau memutar.
  3. Biarkan selama 10 hingga 15 menit hingga mengering lalu bilas dengan bersih.
  4. Lakukan perawatan ini secara rutin satu sampai dua kali dalam seminggu untuk wajah lebih cerah sempurna, semoga informasi ini bermanfaat ya.