in

Alasan Mengapa Tesla Cybertruck Tertunda 4 Tahun

Tesla Cybertruck. Foto: Tesla.

Truk pikap listrik Tesla Cybertruck telah menjadi salah satu kendaraan yang paling dinanti-nantikan oleh banyak orang. Sejak diperkenalkan oleh CEO Tesla, Elon Musk, pada November 2019 lalu, banyak orang yang sudah tidak sabar untuk memiliki Cybertruck.

Masalahnya, hingga saat ini, Cybertruck masih belum diproduksi. Elon Musk hanya memberikan kabar terbaru mengenai perkembangan truk pickup listrik berbentuk unik tersebut.

Belum lama ini, majalah otomotif Jerman, Handelsblatt, menyebutkan berbagai alasan mengapa Tesla Cybertruck tidak berhasil. Laporan ini didasarkan pada dokumen yang dirilis oleh sumber rahasia dari perusahaan rintisan mobil listrik asal Amerika tersebut.

Dokumen tersebut menyebutkan bahwa Cybertruck menghadapi kendala produksi karena masalah pada mobil itu sendiri. Bodi kendaraan dikatakan masih mengalami kebocoran, sehingga menghasilkan insulasi suara yang buruk.

Demikian juga pelumas yang tiba-tiba mulai bocor. Belum lagi kekacauan yang disebabkan oleh kontrol dan suspensi mobil. Namun, menurut Wired, masalah-masalah ini cukup umum terjadi pada mobil yang masih dalam tahap produksi.

Masalahnya adalah mengapa masalah-masalah ini tidak dapat diselesaikan dengan cukup cepat untuk mencegah produksi Tesla Cybertruck terhenti.

“Masalah ini sebenarnya klasik. Sulit memahami kenapa mereka butuh waktu lama untuk mengatasi masalah itu,” kata Andy Palmer, mantan COO Nissan.

Dalam dokumen tersebut, beberapa penilaian terhadap Tesla Cybertruck diuraikan. Dari berbagai kekurangan yang disebutkan, sistem pengereman adalah yang paling krusial.

Setelah dilakukan pengujian, rem Tesla Cybertruck tidak memenuhi ekspektasi. Idealnya, truk pick-up listrik ini seharusnya mendapatkan skor setidaknya tujuh. Sayangnya, skor yang didapat hanya empat.

“Kalau masalah rem menurut saya itu sangat serius. Saya kaget tidak ada perkembangan terbaru yang mereka berikan,” demikian Andy Palmer.