Film Elemental, salah satu film animasi yang menarik ditonton di akhir pekan. Dalam film ini, imajinasi Peter Sohn tentang makhluk berbagai elemen akan meninggalkan pengalaman berarti yang akan dikenang para penontonnya.
Elemental: Forces of Nature cocok ditonton semua kalangan dan berusaha menawarkan tontonan ringan yang mudah dicerna sejak cerita dimulai. Film ini langsung menjelaskan kehidupan elemen air, tanah, udara, dan api.
Peter Sohn selaku sutradara film ini mengisahkan kehidupan makhluk-makhluk di Elemental City, sebuah kota tempat tinggal empat elemen dengan sifat alami masing-masing. Mereka hidup damai dengan satu peraturan sederhana yaitu elemen tidak dapat bercampur, apalagi bersatu.
Suatu ketika, kisah berbeda mulai dialami oleh Ember (Leah Lewis) dan Wade (Mamoudou Athie). Ember yang berasal dari elemen api tampak kewalahan ketika harus berjalan di kerumunan elemen tanah.
Begitupun bagi Wade yang berasal dari elemen air ketika bertemu Ember untuk pertama kali. Dia sempat panik bahkan sampai kepanasan saat melihat makhluk api di dekatnya.
Namun Ember dan Wade justru menjadi semakin dekat seiring berjalannya waktu berjalan. Aturan tentang elemen tidak bisa saling campur berubah menjadi tantangan di mata mereka.
Film ini diangkat dari pengalaman seorang imigran Korea di Amerika Serikat. Inspirasi itu pun membantu imajinasi luas Sohn tentang semesta elemen tetap terasa dekat dan relevan bagi kebanyakan orang.
Sohn menerjemahkan api sebagai perwujudan imigran yang susah payah bertahan hidup di tempat baru. Mereka harus berhadapan dengan kelompok mapan hingga punya sentimen negatif terhadap elemen tertentu.