in

Menyemprotkan Parfum ke Kaus Kaki Justru Memperburuk Baunya, Kok Bisa?

Ilustrasi kaus kaki (Unsplash)
Ilustrasi kaus kaki (Unsplash)

Saat terburu-buru dan tidak menemukan kaus kaki bersih, mungkin terpikir opsi menggunakan kaus kaki lama. Solusi tercepat yang juga terpikirkan adalah menyemportkan parfum ke kaus kaki untuk menyamarkan baunya. Sayangnya, menyemprotkan parfum justru akan memperburuk keadaan.

Pertama, perlu diketahui bahwa bau kaus kaki berasal dari kombinasi antara bau ammonia, asam  lemak dan asam laktat. Bahan-bahan kimia tersebut berasal dari bakteri yang menumpuk di kaki akibat terkurung terlalu lama.

Daerah yang semi tertutup ini lalu berkeringat dan jadi tempat berkembang biaknya bakteri. Dalam kondisi ini para bakteri akan makan kulit mati dan keringat lalu mengeluarkan bahan organik yang menyebabkan bau seperti yang disebut di atas.

Lalu, katakanlah menyemprotkan parfum bisa menolong baunya. Meksi masuk akal, tetapi aroma parfum hanya menutupi bau tidak sedapnya sementara saja. Bukan mengatasi akar permasalahannya yaitu bakteri.

Kemudian, seiring berjalannya waktu, saat aroma parfum memudar, bau akan muncul lagi. Belum lagi jika yang digunakan adalah parfum tanpa kandungan anti bakteri, maka bakteri di kaus kaki justru akan bereproduksi lebih banyak lagi.

Sehingga menggunakan parfum pada kaus kaki yang bau bukanlah cara yang tepat. Cara terbaik untuk menyingkirkan baunya adalah dengan mencucinya, membersihkan, dan menghentikan perkembang biakan bakteri.