in

Agensi Lee Byung Hun Buka Suara Soal Isu Orang Dalam T.O.P di Squid Game 2

Lee Byung Hun (Foto: Instagram)
Lee Byung Hun (Foto: Instagram)

Nama aktor kawakan Lee Byung Hun ikut terseret dalam isu miring orang dalam T.O.P untuk perekrutannya di Squid Game 2.

Kabar bergabungnya T.O.P sebagai salah satu pemeran Squid Game 2 memang cukup mengejutkan. Pasalnya, ia sudah 6 tahun hiatus dari dunia seni peran. Bahkan, T.O.P sendiri mengaku enggan kembali berakting.

Belakangan, Dispatch menyebut adanya keterlibatan orang dalam yang membuat T.O.P bisa bergabung dengan deretan cast Squid Game lainnya. Agensi Lee Jung Jae pun telah membantah keterlibatan sang aktor.

Kini, giliran Lee Byung Hun yang ikut terseret. Sebagai informasi, Lee Byung Hun dan T.O.P juga merupakan kenalan dekat. Keduanya diketahui pernah makan malam dengan miliuner asal Jepang, Maezawa Yusaku, dua tahun lalu. Maezawa Yusaku sekaligus menjadi pihak pemodal misi terbang ke Bulan, yang mana program tersebut diikuti oleh T.O.P.

Lebih lanjut, T.O.P saat ini juga tengah bekerja sama dengan CEO Hiin Entertainment, Kang Jung Woo. Nah, Kang Jung Woo sendiri merupakan mantan petinggi di BH Entertainment, agensi yang kini dinaungi Lee Byung Hun.

BH Entertainment pun mengeluarkan pernyataan mereka terkait rumor ini, “Kami tidak ingin berkomentar apa pun.”

Berbeda dari pernyataan agensi Lee Byung Hun, pihak Lee Jung Jae mengeluarkan pernyataan yang lebih detail demi membantah rumor yang beredar.

“Beberapa laporan yang mengklaim aktor Lee Jung Jae terlibat dalam perekrutan pemeran Squid Game 2 tidaklah benar. Proses casting diserahkan sepenuhnya kepada sutradara dan perusahaan produksi,” ungkap Artist Company.