in

8 Tim dan Jadwal Perempatfinal VNL 2023 Putri, Tersisa 2 Wakil Asia

Tim voli putri Jepang. Foto: AP Photo

Kejuaraan voli putri dunia, Volleyball Nations League (VNL) 2023, kini memasuki babak delapan besar atau perempatfinal. Selanjutnya ada delapan tim dijadwalkan akan bertanding di Amerika Serikat mulai 13 hingga 14 Juli 2023.

Asia memiliki dua wakil berhasil melaju ke babak peerempat final. Hanya Thailand yang yang menjadi satu-satunya wakil ASEAN yang berlaga di VNL 2023 putri yang tak bisa menembus babak 8 besar.

Thailand berada di peringkat ke-14 dengan koleksi 8 poin hasil dari 11 pertadingan. Sebenarnya, Thailand masih memiliki satu laga sisa, tapi meski menang, perolehan poinnya dipastikan tak bisa menembus 8 besar klasemen VNL 2023 akhir.

Meski begitu, Thailand dipastikan tak terdegradasi ke FIVB Challenger Cup 2023 sebab ia berstatus sebagai tim inti. Sama halnya Korea Selatan yang sepanjang kejuaraan tak pernah memetik kemenangan.

Adapun tim dari asia yang berhasil lolos adalah China dan Jepang. Enam tim lainnya adalah Brasil, Jerman, Amerika serikat, Polandia, Turki dan Italia.

Jadwal Pertandingan 8 Besar VNL Putri 2023

Kamis, 13 Juli 2023

16.00 WIB: Perempatfinal 1 (Tim Peringkat 1 vs Tim Peringkat 8)

19.30 WIB: Perempatfinal 2 (Tim Peringkat 2 vs Tim Peringkat 7)

Jumat, 14 Juli 2023

10.30 WIB: Perempatfinal 3 (Tim Peringkat 3 vs Tim Peringkat 6)

14.00 WIB: Perempatfinal 4 (Tim Peringkat 4 vs Tim Peringkat 5)