in

Manfaat Asam Amino untuk Kulit

Ilustrasi Asam Amino. Foto: Pexel.
Ilustrasi Asam Amino. Foto: Pexel.

Asam amino atau amino acid merupakan blok yang membentuk protein dan berperan dalam hampir semua proses biologis yang terjadi dalam tubuh. Asam amino esensial harus diperoleh melalui makanan karena tubuh tidak dapat membuatnya sendiri. Dengan kata lain, asam amino adalah komponen vital dalam membuat tubuh kita bekerja, jadi masuk akal bahwa asam amino juga penting dalam segala hal yang terjadi pada kulit.

Manfaat Asam Amino untuk Kulit :

1. Melembabkan kulit
Asam amino sibuk bekerja untuk menjaga agar kulit tetap terhidrasi dengan mendorong kelembaban masuk ke dalam kulit. Dampak dari kurangnya kelembaban pada kulit, yaitu kulit kering, muncul jerawat hingga tekstur kasar hingga garis-garis yang mengganggu.

2. Meningkatkan retensi air
Bila digunakan bersamaan dengan bahan lain, asam amino dapat menggembungkan kulit dengan membantu meningkatkan kelembaban.

Asam amino bekerja paling baik dengan bahan tambahan yang membantu mempertahankan kelembaban di kulit, seperti asam hialuronat dan gliserin.

3. Perlindungan antioksidan
Asam amino mempromosikan perbaikan sel, melembabkan kulit, dan memberikan perlindungan antioksidan.

4. Mengurangi peradangan
Asam amino juga mampu meningkatkan hidrasi kulit. Meningkatnya hidrasi akan membuat kulit jadi lebih kenyal, mengurangi peradangan dan meningkatkan produksi kolagen

5. Menyamarkan garis-garis halus
Asam amino dalam perawatan kulit dapat menargetkan berbagai masalah untuk membantu menenangkan kulit, mengencangkan kulit, serta mengurangi garis-garis halus dan kerutan.