in

Kesalahan Menyiram Tanaman Saat Cuaca Panas

Ilustrasi menyiram tanaman. Foto: Pixabay
Ilustrasi menyiram tanaman. Foto: Pixabay

Menyiram merupakan salah satu perawatan yang harus diberikan ke tanaman. Sebab air sangat penting untuk pertumbuhan tanaman, terutama tanaman hias.

Hanya saja, menyiram tanaman tak boleh asal dilakukan. Sebab kebutuhan air tiap tanaman tidaklah sama.

Selain jumlah kebutuhan masing-masing tanaman berbeda, penyiraman juga harus disesuikan dengan kondisi cuaca. Sebab tanaman seringkali layu akibat salah memberikan penyiraman di cuaca panas atau kemarau.

Berikut tiga kesalahan menyiram tanaman sering terjadi saat cuaca sedang panas menurut beberapa sumber.

Terlalu sedikit atau terlalu banyak memberi air

Kesalahan lainnya yang sering terjadi dalam menyiram tanaman adalah terlalu sedikit atau terlalu banyak. Menenggelamkan tanaman dapat menyebabkan terlalu banyak air yang masuk ke dalam sel sehingga menyebabkan tanaman terbelah dua.

Menyiram tanaman di waktu tak tepat

Waktu terbaik untuk menyiram tanaman ialah saat pagi hari atau saat matahari terbit, sore hari dan terakhir di malam hari sebelum tidur. Menyiram tanaman ketika matahari sedang panas dapat menyebabkan air menguap sebelum menyerapnya dengan baik sehingga tanaman jadi layu.

Tekanan air terlalu besar

Dampak tekanan air pada struktur tanaman sering diabaikan. Saat menyiram, sebaiknya tetap menjaga tekanan air tetap rendah agar tak merusak daun, mengganggu tanah, atau mencabut tanaman dari pangkalnya.