Banyak orang merawat tanaman tak hanya sekedar sebagai hobi, tapi juga untuk membuat rumah tampak menarik. Rumah akan tampak makin asri dan indah dengan kehadiran tanaman hias baik di luar maupun di dalam ruangan.
Dalam merawat tanaman hias, tak bisa dilakukan dengan asal, terutama terhadap tanaman hias berbunga. Sebab jika melakukan kesalahan dalam perawatannya, maka bisa berdampak terhadap tanaman yang tidak subur.
Berikut beberapa kesalahan merawat tanaman hias berbungan yang dirangkum dari beberapa sumber. Dengan mengetahui kesalahan-kesalahan dalam perawatan menjadi penting agar tak terulang terhadap tanaman Anda.
Terlalu banyak atau terlalu sedikit air
Tanaman hias sangat membutuhkan kelembapan seperti halnya bunga membutuhkan paparan sinar matahari dan juga pemupukan. Maka dari itu, tanam bunga yang memiliki kebutuhan yang serupa secara bersamaan.
Menempatkan di lokasi yang salah
Beberapa tanaman berbunga lebih membutuhkan sinar matahari penuh agar mendapatkan energi yang cukup untuk menghasilkan bunga atau berfotosintesis. Tanpa sinar matahari, maka tanaman akan berhenti berbunga, melemah, bahkan mudah terserang penyakit dan hama.
Me-repotting dengan kasar
Saat sedang me-repotting atau memindahkan tanaman ke pot lain, sebaiknya jangan terburu-buru atau terlalu keras dengan tanaman hias bunga. Usahakan jangan menarik tanaman keluar dari wadah di dekat dedaunan atau batang, ketuk terlebih dahulu bagian bawah pot untuk melonggarkan tanaman.