in

Tips Memelihara Ikan Black Ghost di Akuarium

Ikan blackghost. Foto: Sukaikan.com

Ikan black ghost merupakan ikan hias air tawar yang berasal dari negara-negara yang dilintasi Sungai Amazon. Ikan ini tinggal di air berarus sedang hingga di air tenang.

Dengan kata lain, ikan ini tidak menyukai aliran air yang deras. Di aliran air yang deras, ikan ini tidak dapat menemukan tempat persembunyian yang tepat.

Ikan black ghost memiliki tampilan yang menyeramkan dengan warna hitam di seluruh tubuhnya. Ikan ini berbentuk seperti pisau sehingga biasa juga dinamai knife fish atau ikan pisau.

Bukan hanya itu, ikan black ghost ini juga biasa disebut dengan nama ikan bulu ayam karena bentuk tubuhnya menyerupai bulu ayam. Jika ingin memelihara ikan ini di rumah, berikut beberapa tips merawat ikan black ghost di akuarium.

Siapkan akuarium yang tepat

Ikan black ghost bukan jenis ikan yang dapat tumbuh besar sehingga membutuhkan akuarium yang berukuran sedang. Akan tetapi, jika ada akuarium besar, lebih baik lagi untuk ikan ini.

Lengkapi akuarium

Setelah akuarium siap, lengkapi dengan filter, aerator, dan pencahanyaan yang tidak terlalu terang. Selain itu, akuarium juga perlu dilengkapi ornamen yang menyerupai habitat aslinya, terutama menyiapkan tempat persembunyian.

Perhatikan kondisi air

Ikan ini tidak terlalu membutuhkan air yang jernih, tetapi kondisi airnya harus tetap baik. Suhu air yang baik untuk ikan ini berkisar 24 hingga 30 derajat Celcius dengan kadar pH 7.

Berikan pakan yang baik

Ikan black ghost termasuk hewan karnivora sehingga membutuhkan banyak protein hewani. Ikan ini baik diberi pakan seperti larva serangga, artemia, cacing darah, ataupun pelet.

Hindari pelihara sejenisnya

Meskipun tampilannya menyeramkan, ikan ini cukup tenang dan tidak agresif terhadap ikan lain. Namun, perlu menghindari untuk memelihara sejenisnya karena akan memicu perkelahian antarikan.