in

5 Cara Alami Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Ilustrasi Seseorang yang Memiliki Kekebalan Tubuh yang Kuat (Freepik/pikisuperstar)

Kesehatan adalah aset berharga yang harus kita jaga. Nah, salah satu faktor yang mempengaruhi kesehatan tubuh kita adalah imunitas atau sistem kekebalan tubuh. Ketika kekebalan tubuh melemah maka kita akan mudah terserang penyakit.

Adapun, sistem kekebalan tubuh berfungsi untuk melawan virus dan bakteri jahat. Lalu, bagaimana cara agar tubuh selalu kuat dan tidak mudah sakit? Mengutip Healthline, berikut lima hal yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

Sering mengonsumsi sayur dan buah

Sayur dan buah kaya akan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Usahakan untuk mengonsumsi berbagai jenis sayur dan buah dengan rutin.

Sebab, setiap jenis buah atau sayur memiliki kandungan nutrisi yang berbeda. Pilih sayur dan buah yang berwarna-warni karena biasanya warna yang berbeda menandakan kandungan nutrisi yang berbeda pula.

Tidur dengan waktu yang cukup

Tidur yang cukup dan berkualitas penting bagi sistem kekebalan tubuh. Saat kita tidur, tubuh memiliki kesempatan untuk memperbaiki dan memulihkan diri. Jika kita tidak mendapatkan tidur yang cukup sistem kekebalan tubuh dapat terganggu.

Hal ini dapat membuat tubuh lebih rentan terhadap penyakit. Upayakan untuk tidur selama 7-8 jam setiap malam lalu biasakan tidur dengan teratur dengan menjaga jadwal tidur yang konsisten.

Rutin berolahraga

Olahraga teratur dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh dengan beberapa cara. Pertama, olahraga dapat meningkatkan sirkulasi darah sehingga nutrisi dan oksigen dapat didistribusikan dengan lebih baik ke seluruh tubuh.

Kedua, olahraga dapat membantu mengurangi stres yang dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh. Cobalah untuk melakukan setidaknya 30 menit untuk berolahraga ringan setiap hari seperti berjalan cepat, berlari, berenang, atau bersepeda.

Tidak merokok dan tidak mengonsumsi alkohol

Zat-zat beracun dalam rokok dapat mengganggu fungsi sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko terkena penyakit infeksi. Alkohol juga dapat merusak sel-sel sistem kekebalan tubuh dan melemahkannya sehingga tidak mampu memberantas virus dan bakteri jahat.

Mencukupi kebutuhan vitamin C

Vitamin C dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan melawan infeksi. Beberapa sumber alami vitamin C meliputi jeruk, stroberi, kiwi, paprika, brokoli, dan bayam bisa menjadi alternatif untuk dikonsumsi. Kamu juga dapat mempertimbangkan suplemen jika kesulitan memenuhi kebutuhan vitamin C harian.