in

Tips agar Terlihat Ramping dan Tetap Fashionable

Meskipun mungkin tidak adil, orang sering kali membuat kesan pertama berdasarkan penampilan fisik, termasuk warna pakaian yang dikenakan. Beberapa warna atau kombinasi warna tertentu dapat meningkatkan kesan positif atau negatif pada orang lain.

Yang terpenting adalah memilih warna pakaian yang membuat kamu merasa percaya diri dan nyaman. Sebab kepercayaan diri adalah kunci utama dalam sebuah penampilan yang menarik.

Warna baju dapat mempengaruhi tampilan seseorang secara visual. Warna memiliki dampak besar pada kesan yang dibuat oleh pakaian dan bagaimana seseorang dipandang oleh orang lain. Ada beberapa cara menjadikan warna baju dapat mempengaruhi tampilan seseorang.

Misalnya dengan mengkombain warna baju dengan cerdas dapat membantu menciptakan tampilan yang lebih ramping. Berikut adalah beberapa tips untuk menciptakan kombinasi warna yang menguntungkan bagi penampilan kamu:

Hindari warna cerah di area masalah

Jika ada bagian tubuh tertentu yang ingin di kurangi tampilannya, hindari menggunakan warna cerah atau mencolok di area tersebut. Warna terang dapat menarik perhatian dan membuat area tersebut tampak lebih besar.

Hindari garis-garis horizontal

Garis-garis horizontal, terutama yang lebar cenderung memberikan kesan tubuh terlihat lebih lebar. Pola vertikal atau diagonal yang leluasa dapat memberikan kesan visual memanjangkan tubuh.

Pilih warna gelap

Warna gelap seperti hitam, navy, atau cokelat tua memiliki efek visual menyempitkan dan menyamarkan bentuk tubuh. Kamu bisa menggunakan warna-warna ini sebagai dasar atau untuk bagian tubuh yang ingin Anda kurangi perhatiannya.

Warna monokromatik

Pilihan paduan warna dalam satu skema warna yang sama atau serupa. Ketika memakai warna yang serupa, terutama warna gelap, bisa membantu menciptakan garis tegas dan proporsi yang lebih menyatu, sehingga memberikan kesan tubuh yang lebih ramping.