in

Terungkap Neymar Sempat Ingin Pensiun Setelah Brasil Tersingkir di Piala Dunia 2022

Neymar. Foto: Getty Images

Neymar, pemain bintang tim nasional Brasil, merasa sangat terpukul dan setelah Timnas Brasil tersingkir dari Piala Dunia 2022 di tangan Kroasia.

Kekalahan tersebut merupakan pil pahit yang harus ditelan oleh Neymar dan rekan setimnya. Pasalnya Neymar Cs berharap dapat membawa pulang trofi yang didambakan ke Brasil.

Meskipun mencetak gol krusial di babak perpanjangan waktu untuk membawa Brasil unggul. Sayangnya keunggulan mereka tidak bertahan lama saat Kroasia menyamakan kedudukan melalui Bruno Petkovic.

Pertandingan akhirnya berlanjut ke adu penalti, di mana Brasil mengalami kekalahan memilukan 2-4 setelah upaya Rodrygo dan Marquinhos gagal.

Neymar, yang telah membawa harapan dan ekspektasi bangsa di pundaknya, mengungkapkan bahwa kekalahan tersebut telah mempengaruhi dirinya. Ia bahkan mempertimbangkan untuk pensiun dari sepak bola internasional karena merasa telah mengecewakan negara dan para penggemarnya.

“Sudah pasti, itu adalah kekalahan yang paling menyakitkan di sepanjang karierku. Aku bahkan menangis lima hari karena sangat terluka. Mimpiku buyar,” katanya kepada YouTuber Casimiro.

Kekalahan tersebut juga menandai kelanjutan dari masa krusial Brasil di turnamen internasional besar, karena mereka belum pernah memenangkan Piala Dunia sejak tahun 2002. Para penggemar Brasil merasa kecewa dan karena mereka berharap tim mereka dapat melaju jauh di turnamen ini.

Sementara itu, bagi beberapa pemain senior Brasil, termasuk Neymar, Piala Dunia kali ini berpotensi menjadi yang terakhir dalam karir mereka. Hal ini menyadarkan mereka akan waktu yang hampir habis dalam membela negaranya untuk meraih impian mereka untuk mengangkat trofi sekali lagi. Neymar, khususnya, sangat menyadari hal ini, karena ia akan berusia 34 tahun pada saat Piala Dunia berikutnya bergulir.