in

Mengenal 3 Hormon yang Mempengaruhi Kecepatan Pertumbuhan Rambut Kita

Ilustrasi Pertumbuhan Rambut (Freepik)

Pernahkah kamu membayangkan apa faktor utama yang mempengaruhi pertumbuhan rambut? Ternyata, cepat-lambatnya pertumbuhan rambut itu tidak hanya dipengaruhi oleh makanan dan perawatan dari produk hair care saja, lho.

Pertumbuhan rambut dipengaruhi oleh bagaimana hormon di dalam tubuh kita bekerja. Hormon ini tidak hanya menentukan apakah rambut kita akan cepat tumbuh atau lambat, tetapi juga mempengaruhi jenis rambut yang tumbuh. Mengutip Healthline, ada tiga hormon utama yang berperan dalam pertumbuhan rambut, yaitu:

1. Tiroid
Tiroid adalah kelenjar endokrin yang terletak di leher dan menghasilkan hormon tiroid. Salah satu hormon tiroid yang penting untuk pertumbuhan rambut adalah triiodotironina (T3) dan tiroksin (T4).

Hormon tiroid mempengaruhi berbagai fungsi tubuh, termasuk metabolisme dan pertumbuhan rambut. Ketika tingkat hormon tiroid terlalu rendah (hipotiroidisme) atau terlalu tinggi (hipertiroidisme), kita bisa mengalami masalah rambut seperti kerontokan atau rambut menjadi kering dan rapuh.

2. Gonadotropin
Gonadotropin adalah kelompok hormon yang diproduksi oleh kelenjar hipofisis, yaitu kelenjar kecil yang terletak di dasar otak. Hormon ini mempengaruhi fungsi sistem reproduksi dan memainkan peran penting dalam pertumbuhan rambut pada kedua jenis kelamin.

Pada wanita, hormon folikel-stimulasi (FSH) dan hormon luteinisasi (LH) yang merupakan bagian dari gonadotropin berperan dalam mengatur siklus menstruasi dan pertumbuhan rambut di area tertentu, seperti halus di wajah. Pada pria, hormon ini berperan dalam produksi hormon seks seperti testosteron yang juga berperan dalam pertumbuhan rambut pada tubuh dan wajah.

3. Androgen
Androgen adalah kelompok hormon seks yang paling dikenal dengan testosteron dan dihidrotestosteron (DHT). DHT merupakan hormon yang lebih kuat dan lebih aktif dalam mempengaruhi pertumbuhan rambut. Melalui hormon androgen, rambut di area tertentu seperti dahi atau belakang kepala, dapat menjadi lebih rentan terhadap pengeroposan dan mengakibatkan penipisan rambut atau kebotakan pada pola tertentu (androgenetik alopesia).

Rambut yang ada di wajah dan tubuh muncul akibat adanya hormon androgen. Hormon ini memang lebih banyak ditemukan di tubuh pria. Namun, wanita juga memilikinya dengan jumlah yang lebih sedikit. Meski begitu, hormon androgen bisa mempengaruhi laju pertumbuhan rambut dan kebotakan pada pria dan wanita.