in

Marcel Sabitzer Resmi Jadi Pemain Dortmund

Marcel Sabitzer. Foto: BVB Official
Marcel Sabitzer. Foto: BVB Official

Marcel Sabitzer kini telah resmi menjadi pemain Borussia Dortmund. Gelandang berusia 29 tahun itu diboyong dari Bayern Munchen secara permanen.

Sabitzer diikat kontrak selama empat tahun atau hingga 2027 mendatang. Atas kesepakatan tersebut, Marcel Sabitzer senang bisa bermain untuk Borussia Dortmund.

“Saya senang bisa berseragam Dortmund. Saya ingin ambil bagian demi kesuksesan klub ini,” kata Sabitzer di laman resmi klub.

Sabitzer sudah sempat berganti seragam ke Manchester United (MU) enam bulan lalu. Namun statusnya hanya pinjaman dan tidak dipermanenkan.

Memasuki musim 2023/2024 ini, Sabitzer baru mendapatkan klub yang pasti. Sabitzer dilaporkan diboyong oleh Dortmund dari Munchen dengan harga 19 juta Euro.

Bagi Dortmund, ini adalah keuntungan besar setelah mendapatkan Sabitzer. Sebab sang pemain tidak hanya diandalkan di posisi gelandang, tapi bisa diandalkan di banyak posisi.

Di sepanjang karier sepakbolanya, kapten timnas Austria ini memang kerap berganti posisi. Setidaknya, ia sudah bermain secara resmi di sepuluh posisi yang berbeda.

Tercatat, Marcel Sabitzer pernah ditempatkan di lini depan, mulai dari penyerang serta sayap kiri dan kanan. Ia juga pernah bermain di posisi bek sayap.