Kamar tidur kecil bukan masalah besar bagi seseorang yang kreatif dalam mengatur barang-barang yang ada di dalam. Kamar tidur kecil justru bisa melahirkan konsep-konsep yang keren dalam hal dekorasi.
Namun, memang tidak dapat dipungkiri jika ukuran kamar tidur besar lebih mudah diatur daripada ukuran kamar tidur yang kecil. Barang-barang tidak akan cepat berantakan jika ukuran kamar tidur besar.
Ada banyak kelebihan jika ukuran kamar tidur besar. Akan tetapi, bukan berarti kamar tidur kecil tidak memiliki kelebihan.
Keduanya punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Khusus kamar tidur berukuran kecil, tiga benda berikut wajib dimiliki agar mengatur barang-barang di dalam kamar bisa lebih mudah dan lebih efisien.
Rak dinding
Rak dinding dapat dipastikan tidak akan mengambil ruang di bagian lantai kamar tidur karena dipasang di dinding. Dengan demikian, luas kamar tidak menyempit meskipun ada rak dinding terpasang.
Rak dinding pun dapat difungsikan menjadi alternatif penyimpanan barang jika lemari sudah penuh. Akan tetapi, pemanfaatan rak dinding harus selalu dijaga agar barang-barang di rak tersebut tidak berantakan.
Pengait atau gantungan baju
Pada dasarnya, kamar tidur selalu menyiapkan ruang-ruang penyimpanan yang bisa dimanfaatkan, tinggal menyesuaikan kebutuhan. Ruang-ruang penyimpanan tersebut bisa di belakang pintu, di pojok ruangan, dan lain-lain.
Untuk memaksimalkan ruangan penyimpanan tersebut, siapkan pengait atau gantungan baju. Pengait atau gantungan baju tersebut sangat baik dipasang di belakang pintu.
Cermin
Cermin juga merupakan benda yang wajib ada di kamar yang berukuran kecil. Cermin bisa diletakkan di pojok ruangan atau di tempat lain yang dikehendaki.
Cermin di kamar tidur harus ada agar bisa dimanfaatkan untuk berhias. Cermin juga bertujuan agar kamar tidur kecil bisa terlihat lebih besar.