in

Video Musik Aespa ‘Spicy’ Tembus 100 Juta View di YouTube

Girl Group Aespa (dok. SM Entertainment)

Video musik terbaru Aespa berjudul Spicy telah mencapai 100 juta view atau penayangan di YouTube pada 2 Agustus 2023. Spicy menjadi video musik Aespa keenam dengan penayangan terbanyak dalam waktu singkat.

Adapun, lagu dan video musik Spicy dirilis sejak 8 Mei 2023 lalu. Artinya, Spicy hanya membutuhkan waktu dua bulan saja untuk meraih 100 juta view.

Selain Spicy, ada lima video musik lainnya yang juga mencapai ratusan juta view di Youtube sejak pertama kali dirilis, yaitu Savage, Black Mamba, Next Level, Girls, dan Dreams Come True.

Aespa adalah girl group Korea Selatan yang dibentuk oleh agensi hiburan ternama, SM Entertainment. Grup ini terdiri dari empat anggota yang berbakat dan memikat yaitu Karina, Giselle, Winter, dan Ningning.

Mereka debut pada tanggal 17 November 2020 dan mendongkrak industri K-Pop karena AESPA menggunakan konsep unik yang menggabungkan dunia nyata dengan dunia virtual.

Melalui lagu-lagu mereka, Aespa menciptakan cerita yang menarik tentang pertemuan antara dunia nyata dan dunia virtual, menampilkan visual yang menakjubkan dan koreografi menarik.

Dengan bakat dan konsep yang unik, Aespa menjadi salah satu girl group yang paling menjanjikan di industri K-Pop. Mereka terus berkembang dan mendapatkan dukungan besar dari penggemar di seluruh dunia.