Pemain voli putri Indonesia bersiap akan mengikuti di SEA V League 2023 Women. Sudah ada sejumlah nama yang dipanggil untuk membela Indonesia di ajang yang berlangsung 4-6 Agustus 2023 ini.
Sayangnya, diantara nama yang dipanggil, tak ada nama Megawati Hangestri Pratiwi. Padahal pevoli yang dijuluki Megatron ini jadi pemain andalan Indonesia di beberapa turnamen terakhir.
Pevoli yang berposisi sebagai opposite ini jadi pendulang poin terbanyak tiap kali membela Indonesia. Di ajang AVC Challenge Cup 2023 lalu, Megawati meraih penghargaan sebagai The Best Opposite Hitter.
Megawati diketahui tak ikut membela Indonesia di SEA V League 2023 karena sedang berada di Korea Selatan. Di klub barunya itu, Megawati sedang menjalani masa persiapan menuju kompetisi.
Posisi Megawati digantikan di SEA V League 2023. Ada tiga nama yang disiapkan untuk mengisi Opposite di ajang yang digelar di Hanoi, Vietnam ini.
Pertama, Ratri Wulandari ditempatkan sebagai opposite meski ia sebenarnya adalah outside hitter. Pengalaman Ratri di turnamen internasional menjadi salah satu alasan sehingga atlet 21 tahun itu jadi opposite.
Selain Ratri, Alya Annastasya juga dianggap layak menggantikan posisi Megawati di opposite. Pevoli berusia 22 tahun sudah berpengalaman di berbagai klub elite Proliga seperti Jakarta Elektrik PLN, Pertamina Fastron, hingga Jakarta BIN.
Ketiga, Hany Budiarti juga disiapkan untuk mengisi opposite. Hany dianggap sudah berpengalaman di posisi ini sebab ia juga pernah menggantikan Megawati membela Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023.