in

16 Pemain Resmi Indonesia di SEA V League 2023 Women

Ilustrasi tim voli putri Indonesia. Foto: PBVSI
Ilustrasi tim voli putri Indonesia. Foto: PBVSI

Sebelumnya, Timnas Voli Putri Indonesia memanggil 21 pemain untuk mengikuti pelatihan jelang SEA V League 2023 Women. Namun kini telah dikerucutkan menjadi 16 pemain.

Tim yang ditangani pelatih Eko Waluyo memilih nama-nama seperti Wilda Siti Nur Fadhilah, Mediol Stiovany Yoku, Shella Bernadetha hingga pevoli berusia muda, Azzahra Dwi Febyane.

Adapun lima pemain yang dicoret adalah Tisya Amalia, Dhea Cahya Pitaloka, Yulis Indahyani, Dian Wijayanti Ajeng, dan Viona Adelea.

Sesuai jadwal, Timnas Voli Putri Indonesia akan bertanding di hari pertama SEA V League 2023 seri pertama pada Jumat (4/8/2023). Indonesia akan menghadapi tim Thailand di hari pertama.

Seri I SEA V League 2023 Women akan digelar di Hanoi, Vietnam mulai 4-6 Agustus 2023. Seri II akan digelar pada 11-13 Agustus di Chiangmai, Thailand.

Seluruh pertandingan SEA V League 2023 Women bisa disaksikan secara langsung di Moji TV dan Vidio.

Daftar 16 Pemain Timnas Voli Putri Indonesia di SEA V League 2023

Opposite

  1. Ratri Wulandari
  2. Hany Budiarti
  3. Alya Annastasya

Setter

  1. Arneta Putri Amelian
  2. Tiara Ariance Ratna Sanger

Outside Hitter

  1. Mediol Stiovany Yoku
  2. Nandita Ayu Salsabila
  3. Salsabila Dara Putri
  4. Aulia Suci Nurfadila
  5. Azzahra Dwi Febyane

Middle Blocker

  1. Agustina Wulandhari
  2. Shella Bernadetha
  3. Wilda Siti Nur Fadhilah
  4. Myrasuci Indriani

Libero

  1. Dita Azizah
  2. Dya Hawa Nur Fitria