in

Fakta-fakta Menarik tentang Bunga Bluebell

Bunga bluebells. Foto: Pixabay
Bunga bluebells. Foto: Pixabay

Bunga bluebell merupakan tanaman hias berwarna biru cerah yang cantik. Bluebells atau biasa disebut bunga lonceng biru ini berasal dari negara bagian British Isles dan Prancis.

Tak ada yang bisa menyangkal pesona bunga bluebells. Keindahan bunga ini dapat menciptakan pemandangan taman yang terlihat seperti beralaskan karpet biru.

Seperti namanya, bunga bluebells berbentuk lonceng dan berwarna biru, putih tapi kadang juga berwarna pink. Setiap bunganya memiliki 6 kelopak yang bengkok, memiliki serbuk sari berwarna putih agak krem.

Untuk mengenal lebih jauh tentang bunga bluebell, berikut tiga fakta menariknya dihimpun dari sejumlah sumber.

Berawal dari sepanjang pantai Eropa

Pada awalnya, bluebell ditemukan di sepanjang pantai Eropa bagian barat, yaitu barat laut Spayol dan Portugal. Setelah itu bunga ini banyak ditemukan di Eropa lainnya.

Bluebell sudah ada di Prancis, Belanda, Kepulauan Inggris, Irlandia, dan Belgia, dan negara Eropa lainnya. Bahkan, terdapat hutan bluebell di Inggris Raya dan Irandia.

Bersifat invasive

Bunga bluebell tumbuh sangat invasive, artinya dapat hidup di daerah yang bukan habitatnya. Karena itulah, bunga ini juga banyak ditemukan di benua tetangga Eropa yakni Amerika.

Di bagian Amerika, bluebell dapat ditemukan di negara Columbia, Ohio, New York, Washington, Virginia, Pennsylvania, dan berbagai negara lainnya di Amerika.

Dimaknai sebagai kerendahan hati

Bunga lonceng biru memiliki makna sebagai bentuk nyata dari ungkapan kepada orang yang rendah hati. Hal itu merujuk pada bunganya di satu batang memiliki beberapa kuntum.

Bentuk bunga bluebell merunduk ke bawah hingga batangnya melengkung. Di beberapa budaya, posisi itu diartikan sebagai kerendahan hati seseorang.