in

Tesla Luncurkan Model S dan X Versi Lebih Murah, Pangkas Harga hingga 10 Persen

Tesla Model S (Istimewa)
Tesla Model S (Istimewa)

Tesla baru saja memperkenalkan opsi baru dari dua lini mobil listriknya yaitu jenis sedan Model S dan SUV Model X. Dua lini ini kini punya opsi baru yang menawarkan harga yang lebih rendah hingga 10 persen dari versi sebelumnya. Namun, penurunan harga hingga 10 persen ini berimbas pada jarak tempuhnya yang menjadi lebih pendek, seperti yang dilaporkan laman Tech Crunch.

Pemangkasan harga hingga sepuluh persen ini membuat harga mobil jadi Rp153 juta lebih murah dari model dengan harga terendah pada edisi sebelumnya. Model S yang sebelumnya dibanderol dengan harga USD88.490 dan jangkauan 405 mil (612 km) kini tersedia dengan harga mulai dari USD78.490 (Rp1,17 miliar) dengan jarak tempuh 320 mil (515 km).

Sedangkan untuk Model X, yang sebelumnya dibanderol dengan harga USD98.490 dengan jangkauan 384 mil (560 km) kini menjadi USD88.490 (Rp1,32 miliar) dengan jangkauan 269 mil (433 km). Mobil tersebut dilaporkan akan tersedia untuk pengiriman antara bulan September hingga Oktober mendatang.

Sebagai informasi, Model S dan Model X pertama kali diperkenalkan tahun 2012. Dikutip dari laman Tren Asia, diketahui bahwa pada kuartal kedua tahun 2023, perusahaan telah mengirimkan 19.225 mobil listrik Model S dan Model X. Angka ini naik dari penjualan tahun lalu yang berada pada angka 16.162.

Sebelumnya, Tesla memang tengah gencar melakukan pemangkasan harga produk mobil listriknya di Cina, AS, dan pasar lainnya sejak akhir tahun lalu. Hal ini disebut-sebut sebagai bentuk strategi bertahan di pasar persaingan dan ketidakpastian ekonomi global.