Ruangan yang lebih hidup akan membuat orang-orang yang berada di dalamnya lebih bersemangat. Oleh karena itu, sebisa mungkin menata ruang yang hidup dan lebih menarik untuk menghadirkan suasana ceria.
Namun bagaimana jika ruangan terlanjur didesain dengan seadanya? Anda bisa mengakalinya dengan menata dinding. Sebab desain dinding rumah menjadi salah satu faktor membuat tampilan rumah Anda lebih menjadi lebih hidup.
Dirangkum dari beberapa sumber, ada sejumlah trik mendesain dinding rumah agar lebih hidup dan menarik. Berikut lima diantaranya yang mudah dilakukan.
Hiasi dengan foto yang dibingkai
Cara mudah lain menghias dinding adalah menambahkan bingkai foto yang unik. Anda bisa menempatkan foto keluarga Anda atau foto yang mengabadikan momen kebersamaan Anda bersama keluarga. Ini juga akan membuat nuansa rumah lebih hangat dan penuh kekeluargaan.
Hias dengan cermin
Menggantung cermin juga dapat memberikan kesan yang menarik pada dinding. Anda bisa menempatkan cermin kecil atau besar sesuai dengan selera Anda.
Menggunakan stiker
Buatlah dinding ruangan di rumah Anda menjadi tampak elegan dengan anggaran yang tidak terlalu besar yaitu dengan menggunakan stiker dinding. Kelebihan menggunakan stiker dinding adalah Anda dapat mengganti dan menggunakannya kembali kapanpun Anda mau.
Menata lukisan
Menempatkan lukisan pada salah satu sisi dinding rumah menjadi salah satu cara mudah untuk menciptakan dinding yang menarik dengan cara yang simpel. Lukisan dengan jenis material dari marmer, kayu atau kain akan menambah kesan dramatis pada rumah Anda.
Rak-rak unik
Apabila dinding di rumah Anda putih polos, Anda bisa menggantung rak warna-warni di salah satu sisinya. Langkah ini akan membuat dinding Anda menjadi lebih hidup dan menarik tanpa biaya yang banyak.