in

5 Wakil Indonesia Menang di Babak Pertama China Open 2023

Ganda campuran Indonesia, Gloria Emanuelle Widjaja dan Dejan Ferdinansyah. Foto: PB Djarum
Ganda campuran Indonesia, Gloria Emanuelle Widjaja dan Dejan Ferdinansyah. Foto: PB Djarum

Ajang China Open 2023 sudah mulai berlangsung pada Selasa (5/9/2023) dan akan berahir pada Minggu (10/9/2023). Di hari pertama rangkaian acara, sudah ada delapan wakil Indonesia yang bertanding.

Dari delapan wakil yang bertanding, lima diantaranya berhasil memenangkan pertandingan dan secara otomatis lolos ke babak 16 besar. Jumlah itu masih bertambah karena beberapa wakil lainnya baru bertanding pada hari ini Rabu (6/9/2023).

Hasil pertandingan di Changzhou Olympic Sports Centre Xincheng Gymnasium, Changzhou, Jiangsu pada Selasa (5/9/2023), tiga wakil Indonesia yang dijagokan tersingkir. Dua dari ganda putra dan satu dari tunggal putri.

Ganda putra yang tersingkir tak lain merupakan pasangan andalan Indonesia, yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka kalah dari wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi ganda putra lainnya yang tersingkir di babak pertama. The Babies, julukan, Leo/Daniel ditaklukkan wakil tuan rumah, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Hasil buruk yang dicapai kedua pasangan tersebut diikuti tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung. Gregoria menjadi salah satu wakil Indonesia yang dijagokan di turnamen ini takluk di tangan wakil Vietnam, Thuy Linh Nguyen.

Namun, di balik kekalahan tiga wakil tersebut, ganda campuran Indonesia berjaya di hari pertama. Diantaranya Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang berhasil lolos ke babak 16 besar.

Selain itu, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja membekuk wakil China Taipei, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang. Untuk selengkapnya, berikut hasil pertandingan wakil Indonesia di hari pertama China Open 2023.

Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Hari Pertama Babak 32 Besar China Open 2023

  1. Leo Rolly Carnandi/Daniel Marthin vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China): Kalah, Skor 15-21 dan 18-21
  2. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (China Taipei): Menang, skor 21-19, 16-21 dan 21-19
  3. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Jiang Zhen Bang/WEI Ya Xin (China): Menang, skor 21-16, 12-21 dan 21-16
  4. Jonatan Christi vs Weng Hong Yang (China): Menang, skor 22-20, 19-21 dan 21-10
  5. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (China Taipei): Menang, skor 21-16 dan 21-14
  6. Gregoria Mariska Tunjung vs Thuy Linh Nguyen (Vietnam): Kalah, skor 15-21 dan 14-21
  7. Shesar Hiren Rhustavito vs Priyanshu Rajawat (India): Menang, skor 21-13 dan 26-24
  8. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark): Kalah, skor 19-21 dan 19-21