Kucing punya sejuta tingkah laku yang menggemaskan, tetapi ada pula yang kadang justru menjengkelkan. Adapun perilaku kucing yang sering mengundang rasa jengkel ialah mencakar jok motor.
Perilaku kucing yang gemar mencakar jok motor tentunya dapat merusak jok. Bukan hanya sarung joknya, tetapi juga dapat merusak busanya.
Namun, kucing melakukan hal tersebut ternyata bukan tanpa alasan. Kucing mencakar-cakar terjadi secara alamiah dan sasarannya bisa apa saja, termasuk jok motor.
Oleh sebab itu, kucing pada dasarnya tidak boleh dimarahi saat mencakar jok motor, tetapi perlu untuk dicegah agar para kucing mencakar benda lain. Pasalnya, kucing sangat perlu melakukan aktivitas mencakar.
Berbagai penyebab kucing melakukan aktivitas mencakar jok motor. Kuku kucing terus tumbuh dan kucing perlu mengikisnya agar tetap dapat digunakan dengan baik.
Untuk mengikisnya, kucing akan rutin mencakar-cakar. Tekstur permukaan jok motor menjadi salah satu pilihan kucing untuk mengikis kukunya.
Aktivitas kucing mencakar-cakar menjadi sarana bagi kucing untuk melatih otot-otot tubuhnya. Gerakan mencakar akan membantu kucing menjaga kestabilan fungsi otot tubuhnya.
Selain itu, mencakar jok motor merupakan cara kucing untuk mengatasi stres serta kecemasan yang mendalam. Kucing yang merupakan hewan dengan kecerdasan tinggi berbanding lurus dengan risiko terkena stres dan kecemasan.
Saat kucing menderita stres, secara alami hewan ini akan mencari hal yang baik untuk dijadikan sarana untuk mencakar seperti jok motor. Kucing akan mendapat hiburan ringan dengan mencakar jok motor sehingga bisa mengurangi stres yang dialaminya.